Ia5K33hce05kVEU1UP8J8DLa01dvV8DSgOffubpV
Bookmark

Hotel Bintang 5 Di Jakarta Dengan Rate Per Malam Yang Relatif Terjangkau

Tertarik liburan dan bersenang-senang di Jakarta kala akhir pekan? Jika iya, tidak ada salahnya mempertimbangkan untuk menginap di hotel bintang 5 di Jakarta. Tidak usah khawatir akan rate per malam karena ada sejumlah hotel bintang 5 di Jakarta yang menawarkan akomodasi dengan harga relatif terjangkau.

Four seasons
Sumber: fourseasons.com, diedit dengan Canva

Jakarta memang memiliki banyak hotel bintang 5 yang tersebar di seluruh wilayah. Semuanya juga menawarkan standar pelayanan berkelas dan fasilitas yang lengkap, yang dijamin bakal memanjakan setiap tamu, seperti Four Seasons Jakarta, Hotel Mulia Senayan atau The Sultan Hotel & Residence Jakarta. Namun hotel bintang 5 kerap menawarkan rate per malam yang mungkin bisa dikatakan relatif tinggi, di atas 2 juta rupiah per malam. Hal ini tentu bisa menjadi kendala tersendiri bagi sebagian tamu, yang ingin menikmati hotel dengan standar bintang 5 di Jakarta, namun tidak memiliki budget sebesar itu.

Untungnya, ada sejumlah hotel bintang 5 di Jakarta yang menawarkan rate per malam dengan relatif terjangkau. Tanpa harus menurunkan standar pelayanan dan fasilitas sebagai hotel bintang 5 di Jakarta, hotel-hotel ini bisa menjadi pilihan akomodasi liburan atau bisnis kamu! 


1. Grand Mercure Jakarta Harmoni

Grand Mercure Jakarta Harmoni berada di kawasan Gambir dan dekat dengan pusat bisnis di Jakarta. Fasilitas seperti kolam renang, restoran dan pusat kebugaran sudah tersedia dan bisa dimaksimalkan oleh tamu. Hotel juga memiliki fasilitas dan ruang rapat, yang memungkinkan kamu melakukan presentasi bisnis.

Hotel bintang 5 di Jakarta
Sumber: grandmercure.com

Grand Mercure Jakarta Harmoni juga memiliki banyak pilihan tempat untuk bersantai di antaranya Harmony Square Coffee Shop. Kamu juga bisa melipir di sejumlah restoran yang lokasinya ada di lobby, rooftop hingga tepi kolam renang. Datang ditemani keluarga, kamu bisa membawa mereka menikmati berbagai hiburan, termasuk kolam renang dan kids club untuk si kecil.


2. Merlynn Park Hotel

Masih di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, hotel bintang 5 lainnya yang bisa dipertimbangkan untuk dipilih karena harganya yang relatif terjangkau adalah Merlynn Park Hotel. Hotel dengan atmosfer modern ini menghadirkan layanan dan fasilitas berkualitas yang lengkap dan nyaman.

Hotel bintang 5 di Jakarta
Sumber: merlynnparkhotel.com

Bagi yang berencana untuk staycation di hotel ini, kamu bisa menikmati berbagai menu kuliner internasional maupun lokal di enam pilihan restoran yang tersedia. Merlynn Park Hotel juga memiliki kolam renang, pusat kebugaran dan fasilitas spa untuk yang ingin sedikit bersantai. Bagi yang ingin menikmati pesona Jakarta, ada beberapa tempat populer yang lokasinya relatif dekat dengan hotel.


3. Grand Mercure Jakarta Kemayoran

Punya kepentingan dan urusan bisnis di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Grand Mercure Jakarta Kemayoran bisa menjadi pilihan akomodasi hotel bintang 5 untuk dipilih. Lokasi hotel juga relatif dekat dengan area pameran makanan internasional atau lokal di Catappa Restaurant atau Plumeria Lounge.


4. Hotel Borobudur Jakarta

Di Sawah Besar, Jakarta Pusat, Hotel Borobudur Jakarta menjadi salah satu opsi menarik hotel bintang lima dengan pelayanan yang memuaskan dan rate per malam yang relatif terjangkau.

Hotel bintang 5 di Jakarta
Sumber: hotelborobudur.com

Hotel Borobudur Jakarta masih mempertahankan konsep mereka sejak pertama kali berdiri beberapa dekade silam, klasik dan berkelas. Interior dan eksterior ruangan juga masih dipertahankan, yang menawarkan nuansa oldies.

Hotel ini juga dekat dengan Istana Merdeka, memiliki kolam renang outdoor, tujuh pilihan restoran, layanan spa hingga jaringan internet nirkabel gratis di seluruh wilayah hotel. Taman yang luas dan Butterfly Dome menjadi sarana hiburan yang ditawarkan di hotel ini, selain fasilitas olahraga seperti lapangan basket dan trek jogging.


5. Hotel Gran Mahakam

Berlokasi di Blok M, Jakarta Selatan, Gran Mahakam Jakarta menjadi salah satu hotel bintang 5 lain di Jakarta yang juga menawarkan atmosfer dan nuansa klasik di sekitarnya. Interior dan eksteriornya begitu identik dengan kesan vintage, namun dikemas secara berkelas dan tidak membosankan.

Hotel bintang 5 di Jakarta
Sumber: granmahakam.com

Fasilitas kolam renang, restoran, pusat kebugaran dan spa juga ditawarkan di hotel ini. Yang mengesankan lagi, hotel ini dekat dengan stasiun MRT, yang memungkinkan kamu menjadikan hotel ini sebagai titik awal penjelajahan kamu di ibu kota dengan menggunakan transportasi umum.


Promo Seru Staycation di Jakarta, Buruan Booking!

Tertarik menginap di salah satu hotel bintang 5 di Jakarta yang ada di atas? Kamu bisa mendapatkan penawaran yang jauh lebih menarik lagi dengan memaksimalkan program promo Traveloka 8.8. Diskon Traveloka #DuarDuarKembar di tanggal kembar 8.8 buat staycation lagi, weekend getaway lagi, liburan lagi bareng Teman Hidup andalan, Traveloka! Pesan sekarang dan dapatkan diskon hingga 70% untuk semua produk. Lebih hemat dengan PayLater!


Referensi

  • Traveloka
  • www.fourseasons.com
  • www.grandmercure.com
  • www.merlynnparkhotel.com
  • www.hotelborobudur.com
  • www.granmahakam.com

21 komentar

21 komentar

Terimakasih sudah membaca sampai akhir :)
Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar.

Love,
Anggi
  • Yusriah Ismail
    Yusriah Ismail
    12 September 2022 pukul 23.11
    ga nanggung yaa kalau traveloka ngadain promo 🤩 hotel bintang 5 lagi. Kualitas tetap okee, pelayanan mantap dengan harga terjangkau, siapa yg gak tergiur.. kudu sering-sering cek traveloka nih 🤭
    Reply
  • lylamanzila
    lylamanzila
    4 September 2022 pukul 17.25
    Pesan sekarang dapatkan diskon 70% uwaw auto mikir aku booking untuk siapa lah daku sendiri ada di Sidoarjo Jawa timur. Kapan kapan lah semoga diberi umur panjang bisa healing ke jakarta
    Reply
  • Ning!
    Ning!
    30 Agustus 2022 pukul 20.16
    Wah kalau beneran bisa dapet harga terjangkau, lumayan banget nih buat staycation bareng keluarga. Apalagi pelayanan bintang 5 tuh nggak kaleng-kaleng ya mba
    Reply
  • Vie Lubis Fashion Blogger
    Vie Lubis Fashion Blogger
    28 Agustus 2022 pukul 09.08
    Infonya ngebantu banget mba, terima kasih ya mba.
    Pas banget lagi butuh info tentang hotel, selama di jakarta
    Reply
  • Juwita
    Juwita
    27 Agustus 2022 pukul 13.23
    Beberapa kali bujuk pak su staycation di hotel di Jakarta. Selalu nggak mau, apalagi pak su nggak suka AC. Tapi lihat review nya pingin ajuin proposal ke Pak Su ah..
    Reply
  • lendyagassi
    lendyagassi
    27 Agustus 2022 pukul 11.54
    Cobak kita googling dan nyocokin schedule suamik.. siapa tahu bisa dapet best deal Staycation di Jakarta dengan harga terjangkau.
    Plus bintang lima pulaa.. ini menyenangkan sekalii.. pengennya extend nanti.
    Hhehe~
    Reply
  • Shafira Adlina
    Shafira Adlina
    27 Agustus 2022 pukul 11.31
    selain bintangnya, kalau hotel aku prefer rekomendasi orang yang pernah ke sana sih mbak. beberapa kali hotel harris tebet juga enak, tapi masih bintang 4
    Reply
  • Saraah Megha
    Saraah Megha
    27 Agustus 2022 pukul 10.32
    Waah terima kasih ulasannya mbak, meski aku pribadi sepertinya gak ada rencana ke jakarta hihihi, tapi barangkali suatu saat kelak
    Reply
  • Dee_Arif
    Dee_Arif
    27 Agustus 2022 pukul 10.22
    Wah iya, masih ada ya hotel bintang lima di Jakarta yang terjangkau
    Aku pernah nginep yang di grand Mercure
    Reply
  • Dee_Arif
    Dee_Arif
    27 Agustus 2022 pukul 10.19
    Wah iya, masih ada ya hotel bintang lima di Jakarta yang terjangkau
    Aku pernah nginep yang di grand Mercure
    Reply
  • Nunu Amir
    Nunu Amir
    27 Agustus 2022 pukul 09.30
    Sy lbh sering k grand mercure harmoni mba, kegiatan rapat n seminar sering d sn. kmrnya nyaman dan makanannya enak2
    Reply
  • Han
    Han
    27 Agustus 2022 pukul 09.13
    Grand Mercure menurutku yg harganya paling murah dan servicenya oke bangettt hihi, di Malang soalnya juga ga sampe sejuta lhoo padahal bintang 5. aslii nagihin staycation di sanaa
    Reply
  • Lia Yuliani
    Lia Yuliani
    27 Agustus 2022 pukul 06.23
    Saya belum pernah staycation di Jakarta. Boleh juga nih kelima rekomendasi hotel Bintang limanya. Nanti kalau ke Jakarta boleh juga nih staycation di salah satu hotel ini.
    Reply
  • Allamandawi
    Allamandawi
    27 Agustus 2022 pukul 06.02
    Wih tempatnya kelihata cozy banget, jd pengen nginep di salah satunya pas ke jakarta
    Reply
  • Andina
    Andina
    27 Agustus 2022 pukul 05.09
    Wah terima kasih informasinya. Meskipun ada saudara di Jakarta, saya jarang pertimbangkan menginap di hotel di Jakarta
    Reply
  • Simiati257
    Simiati257
    27 Agustus 2022 pukul 05.09
    Aduh lihat tulisan kakak jadi berasa ingin staycation deh
    Reply
  • Juwita
    Juwita
    27 Agustus 2022 pukul 03.27
    Langsung booking nih kayaknya.
    Reply
  • Dunia Kifa
    Dunia Kifa
    26 Agustus 2022 pukul 15.56
    Selama tinggal di Jakarta belum pernah nginep di hotel bintang 5 nya, semoga besok² dapat kesempatan gratis nginep sini ya
    Reply
  • Jejak Pena Oemy Ikbar
    Jejak Pena Oemy Ikbar
    26 Agustus 2022 pukul 12.04
    Wooww promo diskonnya mantaapp. Traveloka emang sahabat traveler banget. Trrimakasih infonya mba
    Reply
  • Dian Restu Agustina
    Dian Restu Agustina
    25 Agustus 2022 pukul 21.37
    Wah ini sih deretan hotel bintang 5 Jakarta yang mewah bener. Asyik kalau meski kelas bintangnya 5 tapi harganya terjangkau. Mesti cek di Traveloka, bisa staycation bareng keluarga
    Reply
  • fanny Nila (dcatqueen.com)
    fanny Nila (dcatqueen.com)
    25 Agustus 2022 pukul 16.40
    Semua grand Mercure di atas aku pernah coba, dan memang harganya lebih terjangkau. Varian buffetnya sih yg aku sukaaa bgt. Cuma trakhir nginep di sana sebelum pandemi mba. Aku ga tau nih kalo yg skr.

    Pas pandemj kemarin banyak bangettt bintang 5 yg diskon gede2an, termasuk ritz Carlton , marriot dan Pullman. Seneng aja dpt harganya cuma sejutaan 😄😄. Kapan lagi kan , Krn harga normalnya di atas 2 juta semua. Tapi Krn oandemi jadinya sarapan ga buffet. Ritz Carlton dipakein wadah gitu dan dianter ke kamar. Kurang seru sih memang hihihihi. Tapi namanya diskon yeee kaaan 🤣🤣
    Reply