Siapa yang punya impian berlibur atau melanjutkan kuliah ke ke Amerika Serikat? Selain persiapan bahasa, kamu juga wajib tahu apa saja kebiasaan unik para warga Amerika Serikat yang tak pernah dijumpai di Indonesia. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi shock culture dan bikin kamu homesick.
Salah satu kebiasaan unik di Amerika Serikat adalah tailgate party yang dilakukan oleh para penggemar olahraga khususnya Americans Football. Tailgating adalah kegiatan berkumpul yang diadakan berjam-jam sebelum pertandingan mulai untuk mempersiapkan menonton pertandingan secara langsung. Selain itu juga ada kebiasan unik atau budaya lain warga Amerika Serikat yang perlu kamu ketahui seperti Groundhog Day, menonton Iklan Superbowl, Black Friday, Garbage Disposal, penggunaan keju Spray Cheese, kebiasaan memberikan tip di restoran, dan lain-lain.
Tailgate Party
Kegiatan Tailgate Party menjadi salah satu budaya Amerika yang cukup seru dan unik. Para penggemar American Footbal akan berkumpul di stadion bersama para penggemar lainnya dengan membawa truk. Mereka akan melakukan persiapan untuk menonton pertandingan langsung dan juga mengadakan pesta.
Bahkan, ada beberapa warga Amerika Serikat yang sampai menggelar BBQ, lengkap dengan bir dan permainan bola. Mereka datang dengan persiapan yang sangat matang, membawa stereo, TV, sampai antena parabola untuk meningkatkan pengalaman menonton pertandingan. Kegiatan ini merupakan ekspresi kecintaan mereka terhadap olahraga American Football dan tim yang mereka dukung.
Menonton Iklan Super Bowl
Masih berhubungan dengan American Football, kebiasaan orang Amerika Serikat satu ini bisa dibilang unik sekali. Umumnya orang menganggap iklan itu sangat mengganggu, tapi tidak dengan iklan Super Bowl bagi orang Amerika. Super Bowl merupakan pertandingan final American football yang dilangsungkan di akhir musim pertandingan NFL.
Orang Amerika justru senang menunggu jeda dalam pertandingan Super Bowl untuk melihat iklan mana yang paling keren. Selanjutnya, iklan-iklan Super Bowl itu pasti akan menjadi topik panas di media sosial seperti Instagram atau Twitter.
Groundhog Day
Setiap tanggal 2 Februari, orang Amerika akan memperhatikan secara saksama sarang groundhog atau babi tanah di seluruh negeri. Liang hasil galian atau sarang groundhog diyakini bisa meramalkan perubahan musim.
Ramalan berdasarkan groundhog merupakan folklor yang tersebar luas di Amerika Serikat. Jika mendung, groundhog atau babi tanah akan keluar dari sarang mereka dan musim semi akan datang lebih awal. Sementara itu, groundhog akan kembali ke liang mereka jika langit cerah dan musim dingin akan berlanjut selama enam minggu lagi.
Black Friday
Ada satu hari khusus di Amerika Serikat yang disebut dengan Black Friday, dimana saat itu penuh dengan penawaran belanja khusus dan diskon besar. Black Friday selalu jatuh pada hari Jumat di akhir bulan November.
Biasanya Black Friday jadi patokan kondisi ekonomi negara dan cara paling mudah bagi ekonom mengukurnya. Semakin tinggi penjualan di Black Friday dibanding tahun-tahun sebelumnya, maka pertanda ekonomi sedang meningkat, dan sebaliknya.
Garbage Disposal
Kebiasaan unik orang Amerika selanjutnya adalah menggunakan garbage disposal atau mesin penghancur sampah. Mesin tersebut biasanya dipasang di wastafel dapur untuk menghancurkan sisa makanan.
Mesin garbage disposal sangat populer di Amerika Serikat. Adanya garbage disposal di rumah orang Amerika bisa menjadikan sampah makanan akan terbuang lebih mudah.
Keju Jenis Spray Cheese
Spray cheese adalah keju berbentuk spray atau semprot seperti whipped cream. Bayangkan saja seperti kaleng semprot hairspray, tapi yang dikeluarkan adalah keju. Unik sekali, bukan?
Keju berbentuk spray ini tidak mudah ditemukan di negara lain selain Amerika Serikat. Biasanya orang Amerika akan menikmati spray cheese bersama makanan lainnya.
Memberikan Tip (Tipping)
Sebuah tip biasanya akan diberikan saat pelanggan merasa puas atas pelayanan di suatu tempat. Akan tetapi, sifat pemberian tip ini adalah bebas dan tidak terikat.
Hal tersebut tidak berlaku di Amerika Serikat. Orang yang tidak memberi tip akan dianggap pelit dan tidak sopan. Sebagai contoh, standar yang biasanya dipakai oleh orang Amerika Serikat dalam pemberian nominal tip yang dianggap wajar adalah sekitar 15-20% dari jumlah transaksi di sebuah restoran.
Yuk, Belajar Bahasa Inggris Agar Lebih Memahami Budaya Amerika Serikat!
Wah ternyata seru dan unik yah tailgating itu. Banyak juga budaya dan kebiasaan menarik di Amerika Serikat yang sangat unik dan jarang kita jumpai di Indonesia. Sebelum kamu bepergian ke amerika kamu perlu mengetahui hal itu. Kamu juga bisa mempelajari bahasa mereka agar mudah berkomunikasi.
Nah, jika ingin survive di Amerika Serikat, kamu bisa menggunakan kursus bahasa Inggris di EF Adults. Melalui EF Adults, peserta akan merasakan belajar yang menyenangkan dengan para pengajar profesional. Meskipun memasuki usia dewasa, sangat penting untuk terus meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mu. Bergabung di EF Adults sekarang juga untuk meningkatkan skill bahasa Inggris!
13 komentar
Memang yang disebutkan di sini saya tahu..Duh jadi kangen Amerika
jadinya saya ngga begitu notice dgn kebiasaan org Amrik.
Maklum nggak ngikutin American football