Ia5K33hce05kVEU1UP8J8DLa01dvV8DSgOffubpV
Bookmark

Honeymoon Kedua dengan Teman Hidup Traveloka: Yogyakarta Rasa Jepang

Ameagari no sora no you na. Kokoro ga hareru you na. Kimi no egao o oboete iru. Omoidashite egao ni naru."

(Orange by 7!)

#LihatDuniaLagi Traveloka
Sumber gambar: instagram @kalinampupark

Bagaikan langit setelah hujan. Bagaikan hati yang cerah. Ketika aku mengingat senyumanmu, membuat aku ikut tersenyum”, kira-kira seperti itu arti dari potongan lirik lagu jepang di atas.

Entah kenapa tiap kali memutar lagu bernada melankolis dari band Jepang bernama 7! tersebut, selalu terbayang-bayang nuansa romantis di Jepang saat hujan. Aku membayangkan bagaimana syahdunya jalan kaki bareng teman hidup sambil bergandengan tangan, berlatar belakang suara rintik hujan, dan memakai payung putih transparan bersama.

Uwow! So sweet banget kali, ya, kalau bisa jalan-jalan bareng teman hidup ke tempat di Indonesia yang nuansanya mirip dengan Jepang. Jadi, latihan dulu gitu sebelum benar-benar pergi ke Jepang. Ke Jepang aslinya kapan? Doakan aja, finansial kami (aku dan suami) segera kuat untuk bisa pergi ke Jepang. Aamiin!

Omong-omong tentang liburan ke tempat di Indonesia yang suasananya mirip dengan Jepang, teman lama suami pernah cerita kalau Yogyakarta sekarang punya wisata, kuliner, bahkan hotel ala-ala Jepang. Teman lama suamiku juga katanya punya janji dengan almarhum Ayah mertua untuk mengundang kami ke Yogyakarta. Ditambah lagi, aturan perjalanan di masa pandemi juga sudah longgar karena pemerataan vaksin COVID 19.

Pucuk dicinta ulam pun tiba, hati gembira menyambut liburan di depan mata. Mungkin ini waktu yang tepat untuk #LihatDuniaLagi dengan traveling ke Yogyakarta bersama teman hidup a.k.a suami tersayang. Aku pun kepikiran untuk merencanakan honeymoon kedua bareng suami dan anak. Tentunya berbekal aplikasi untuk merencanakan perjalanan favoritku, Traveloka.

Penasaran bagaimana rencanaku untuk liburan ke Yogyakarta bareng teman hidup alias suami, tak lupa juga bocil tercinta? Yuk, simak rencana honeymoon kedua super seru kami dengan nuansa Jepang di Yogyakarta dengan teman hidup Traveloka!


Honeymoon Kedua: Kuatkan Bonding Bersama Teman Hidup, Refreshing dari Rutinitas Ibu yang Di Rumah Saja

Setelah sekian lama setia di rumah saja, ada pikiran yang perlu di setel ulang, ada rasa yang perlu diisi ulang, dan ada mata yang rindu melihat pemandangan dunia luar. Rasanya jiwa traveling-ku mulai bergejolak kembali. Apalagi rutinitas sebagai ibu di rumah saja membuat pikiran jadi cepat suntuk, mudah tersulut emosi, dan cepat lelah karena sering mengeluarkan suara bernada 10 oktaf ketika si kecil berbuat jahil.

Manfaat Traveling Berupa Honeymoon Kedua Bagi Pasangan

Traveling ternyata juga bisa memperkuat bonding di antara suami-istri menurut penelitian dari Lehto dkk. (2009). Bonding bersama pasangan perlu diperkuat meskipun sudah terikat dengan janji suci pernikahan. Terbukti dari banyaknya kasus perceraian akibat berbagai alasan termasuk kurangnya bonding suami-istri. Kasus perceraian di Indonesia cenderung naik dari tahun ke tahun. Meskipun sempat mengalami penurunan di tahun 2020, tapi kembali melejit pada tahun 2021.

Teman hidup traveloka

Ngeri sekali, kan? Nah, salah satu cara sederhana untuk memperkuat bonding dengan pasangan adalah melakukan honeymoon kedua di luar kota untuk mendapatkan suasana baru. Honeymoon kedua di luar kota juga bisa menyegarkan kembali bunga-bunga asmara yang mungkin mulai layu di antara pasangan suami istri.

Ide Honeymoon Kedua yang Bisa Membuat Jantung Berdebar-debar Bak Pertama Kali Bertemu

Kapan terakhir kali jantung berdebar mesra, ada rasa malu tapi mau, hati pun bergejolak saat sedang bersama teman hidup?”

Hayo, kapan nih terakhir kali merasakan deg-degan yang bikin gemas saat bersama pasangan? Rasa “deg-degan” inilah kunci keharmonisan hidup bersama teman hidup yang harus senantiasa dipupuk agar tumbuh dengan subur. Salah satu caranya dengan melakukan honeymoon lagi dengan suasana baru di luar kota. Nah, berikut ide honeymoon kedua yang akan aku lakukan bersama teman hidup agar tetap “deg-degan” gemas seperti pengantin baru.

Teman Hidup Traveloka

Staycation di Hotel Ala Jepang Yogyakarta

Jepang adalah impianku. Berhubung belum ada kesempatan untuk kesana, staycation di hotel ala Jepang yang ada di Yogyakarta bisa jadi pilihan untuk sejenak mengabulkan mimpiku. Ditambah lagi, Yogyakarta di dalam ingatanku selalu memiliki suasana romantis hampir mirip suasana romantis di Jepang yang cocok untuk pasangan.

Jalan Kaki Romantis di Yogyakarta

Jalan kaki sambil bergandengan tangan dengan pasangan di Yogyakarta bisa jadi pemantik jantung berdebar-debar, rasanya jadi tak menentu seperti lagu dari Nadya Rafika ft. Eka Gustiwana. Apalagi di bulan-bulan Oktober-Desember biasanya hujan sudah mulai turun, nih. Terbayang, kan, bagaimana suasananya? Udah kayak adegan yang membuat salting di drama Korea.

Midnight Talks Berdua

Kalau sudah punya buntut alias anak sepertiku, paling seru ngadain midnight talks ketika anak sudah tertidur pulas di hotel. Biasanya obrolannya ngalor-ngidul tapi bikin aku dan pasangan happy. Momen ini biasanya juga bisa banget untuk menguatkan bonding bersama teman hidup.


3 Alasan Harus Honeymoon Kedua ke Yogyakarta dengan Teman Hidup Traveloka

Kenapa harus ke Yogyakarta? Kan, banyak juga, tuh, kota lain yang punya wisata nuansa Jepang?”

Memang benar ada banyak sekali kota lain yang menyediakan konsep wisata ala Jepang. Akan tetapi, aku dan teman hidupku punya 3 alasan kuat kenapa memilih liburan lagi ke Yogyakarta untuk mewujudkan mimpi kecil traveling dengan nuansa Jepang di Indonesia.

Teman Hidup Traveloka #LihatDuniaLagi

Hampir semua akses mulai dari transportasi, hotel, dan wisata di Yogyakarta sudah terbuka lebar untuk wisatawan. Jadi inilah saatnya bagi ibu rumah tangga sepertiku yang hampir 24 jam di rumah saja bisa #LihatDuniaLagi bareng teman hidup.

1. Yogyakarta Punya Hotel Nuansa Jepang untuk Honeymoon Kedua, It's My Dream! 

Yogyakarta rasa Jepang sepertinya cocok untuk menggambarkan kota romantis yang selalu dirindukan ini. Mulai dari hotel, wisata, dan kuliner dengan nuansa Jepang sudah tersedia di kota Yogyakarta. It's my dream banget!

Mulai dari staycation di hotel yang punya Onsen ala Jepang, hotel hijau mirip suasana di Kyoto, hingga hotel yang minimalis nan eksotis seperti di Okinawa. Cukup meluncur ke Yogyakarta saja bareng pasangan.

Hotel Nuansa Onsen Jepang: YATS Colony

Teman Hidup Traveloka
Sumber: canva photos

Onsen atau istilah bahasa Jepang untuk sumber air panas merupakan ciri khas negara sakura. Nah, di Yogyakarta ternyata ada satu hotel yang memiliki onsen ala Jepang, yaitu YATS Colony.

Teman Hidup Traveloka #LihatDuniaLagi
Sumber: tangkapan layar aplikasi Traveloka

Sumber: instagram @yatscolony

Hotel yang instagramable ini lokasinya sangat strategis, berada di tengah kota Yogyakarta. Berjarak hanya sekitar 10 menit dari Malioboro dan lokasi wisata seperti Taman Sari atau kompleks Alun-alun Selatan Keraton Yogyakarta.

Onsen yang ditawarkan YATS Colony memang bukan bersumber dari air panas alami, tapi desainnya mirip sekali dengan suasana onsen di Jepang. Bagian sisi kolam dikelilingi bebatuan, ada pancuran air dari bambu, dan tanaman hijau di sekelilingnya. Jepang banget, kan!

Hotel Nuansa Hijau Mirip Suasana Kyoto: Greenhost Boutique Hotel

Teman Hidup Traveloka
Sumber: canva photos

Kota Kyoto di Jepang memiliki banyak kuil atau wisata alam dengan nuansa hijau yang menyejukkan mata. Saat mencari informasi tentang hotel di Yogyakarta, ada satu hotel dengan nuansa hijau yang sangat mirip dengan suasana alam di Kyoto, yaitu Greenhost Boutique Hotel. Lokasinya juga berada di tengah kota Yogyakarta, tepatnya di Prawirotaman. Dekat juga dengan wisata seperti Taman Sari atau Keraton.

Teman Hidup Traveloka
Sumber: tangkapan layar aplikasi Traveloka 

Sumber: instagram @greenhosthotel

Konsep interior yang ditawarkan oleh hotel ramah lingkungan tersebut adalah eco and art. Jadi hotel dipenuhi dengan tanaman hijau, mirip dengan pemandangan hijau di Kyoto. Di hotel ini juga terdapat rooftop berisi sayuran hidroponik dan kadang suka muncul hujan buatan dari pihak hotel. Unik sekali, kan!

Hotel Minimalis Nan Eksotis Mirip Okinawa Jepang: WabiSabi Villa

Teman Hidup Traveloka
Sumber: canva photos

Okinawa, Jepang, merupakan pulau eksotis di pesisir Jepang. Nuansa laut biru kental sekali menyelimuti kota Okinawa. Di Yogyakarta ternyata ada hotel dengan nuansa minimalis nan eksotis ala Okinawa, yaitu WabiSabi Villa.

Teman Hidup Traveloka
Sumber: tangkapan layar aplikasi Traveloka 

Sumber: Instagram @wabisabi.jogja

Lokasinya berada di Bantul, lebih dekat dengan beberapa wisata ala Jepang seperti Kalinampu Natural Park dan Little Tokyo. WabiSabi Villa memiliki nuansa minimalis putih dengan dekorasi mirip hunian dekat pantai. Hotel WabiSabi Villa juga instagrammable, bikin betah staycation tanpa harus keluar hotel.

2. Mewujudkan Kembali Rencana Post Wedding ke Yogyakarta yang Dulu Tertunda

Yogyakarta adalah kota yang menurut kami punya nuansa romantis, mirip suasana Jepang dibandingkan kota lain. Bahkan, dulu kami sempat punya rencana post wedding di Yogyakarta dengan tema Jepang. Namun, semuanya gagal karena aku diberi rezeki hamil lebih cepat dan keburu ada pandemi. Sekarang, aku dan teman hidupku bisa mewujudkan kembali wishlist post wedding nuansa Jepang yang tertunda.

Post Wedding Nuansa Jepang di Kalinampu Natural Park

Kalinampu Natural Park berada di daerah Bantul, Yogyakarta. Bentuk dari Kalinampu Naturak Park adalah taman terbuka dengan hamparan bunga eceng gondok dan pagar tori khas Jepang, yang membuat taman ini cocok digunakan untuk foto post wedding ala Jepang.

Teman Hidup Traveloka
Sumber: instagram @kalinampupark

Di sini juga tersedia persewaan kimono, pakaian tradisional Jepang yang pastinya akan menambah kental nuansa Jepang dalam foto post wedding. Harga sewa kimono juga cukup terjangkau di bawah 50.000 rupiah per Juni 2022. Pasti seru kalau post wedding di sini bersama #TemanHidup

Jalan-jalan Sambil Kulineran Nuansa Jepang di Little Tokyo

Setelah puas berfoto ria di Kalinampu Natural Park, bisa dilanjutkan jalan-jalan romantis bertiga di Little Tokyo atau sering disebut Litto. Wisata Litto menggabungkan konsep resor, kolam renang, dan restoran dalam satu tempat dengan dekorasi ala Jepang yang kental. Harga tiket masuknya cukup terjangkau, hanya 30.000 saja.

Teman Hidup Traveloka
Sumber: instagram @litto_jogja

Little Tokyo juga menawarkan pemandangan indah gunung Merapi, Sumbing, Merbabu, dan pemandangan senja saat sore hari. Terbayang, kan, betapa romantisnya melihat senja dengan nuansa Jepang di Little Tokyo atau Litto bersama pasangan. Pastinya bisa makin merekatkan bonding suami-istri.

3. Kemudahan Akses Akomodasi di Yogyakarta Lewat #TemanHidup Traveloka

Di era digital ini, semua akses informasi tentang wisata sudah bisa diakses lewat smartphone. Aku memilih Yogyakarta sebagai destinasi traveling karena akses akomodasi di Yogyakarta sudah tersedia semua di aplikasi yang selalu jadi teman hidup travelingku, Traveloka.

Teman Hidup Traveloka #LihatDuniaLagi
Sumber: tangkapan layar aplikasi Traveloka 

Lewat si #TemanHidupTraveloka ini, aku bisa booking hotel murah, pesan tiket kereta api, sewa kendaraan, informasi city tour, bahkan ada informasi tentang Playground in case si kecil bosan dan butuh tempat bermain. Lengkap sekali bukan fiturnya? Pantas saja jargon Traveloka yang terpampang di aplikasi adalah "your lifestyle superapp".

Best Price Booking Hotel Murah Lewat Traveloka

Hotel nuansa Jepang pilihanku, YATS Colony, Greenhost Boutique Hotel, dan WabiSabi Villa pun juga sudah bisa dibooking lewat traveloka. Kabar baiknya lagi, hotel-hotel tersebut bisa dibooking lewat aplikasi Traveloka dengan best price.

Ada promo holiday stays yang lumayan menghemat budget. Jika harga booking standar hotel tersebut rata-rata sekitar 500.000-1000.000, lewat promo holiday stays di aplikasi Traveloka tentu saja bisa mendapatkan harga di bawah itu.

Teman Hidup Traveloka
Booking hotel via Traveloka (sumber: tangkapan layar aplikasi Traveloka)

Caranya tinggal buka aplikasi Traveloka. Pilih ikon hotel, lalu ketik nama hotel, dan booking sesuai tanggal. Saat masuk ke halaman pembayaran, jangan lupa masukkan kode promo holiday stays.

Bertabur Promo Besar

Selain promo Holiday Stays, dalam aplikasi Traveloka juga banyak promo lainnya. Mulai dari promo hotel, promo x-perience, promo health, promo tiket pesawat, promo tiket kereta api, dan lain-lain.

Booking Tiket Kereta Api

Selain bisa digunakan untuk booking hotel, aplikasi Traveloka juga bisa booking tiket kereta api. Jadi, biar sekalian semua pembayaran berada dalam satu aplikasi.

Tinggal klik ikon tiket kereta api pada beranda aplikasi. Pilih jadwal keberangkatan dari stasiun Gubeng Surabaya ke stasiun Yogyakarta, masukkan jumlah penumpang, dan klik cari. Traveloka akan otomatis mencari kereta sesuai jadwal.

Informasi City Tour

Kalau masih bingung destinasi wisata apa saja yang ada di kota tujuan, bisa cek informasi di bagian ikon tur dalam aplikasi Traveloka. Di sini juga ada informasi tentang destinasi wisata, paket tur wisata, booking beberapa tiket wisata, dan lain-lain. Rencananya aku juga akan tur di sekeliling hotel YATS Colony seperti Malioboro, Taman Sari, Benteng Vredeburg, Alun-Alun Selatan, dan Keraton Yogyakarta.

Booking kereta api, sewa mobil, city tour (sumber: tangkapan layar aplikasi Traveloka)

Sewa Mobil Lebih Mudah

Di dalam aplikasi Traveloka juga tersedia fitur sewa mobil. Rencananya, aku akan menggunakan mobil untuk wisata di Yogyakarta demi kenyamanan si kecil. Tentunya aku juga butuh jasa sewa mobil yang terpercaya. Daripada bingung mencari secara manual, lebih cepat menggunakan aplikasi traveloka. Tinggal klik, sat, set, wat, wet, mobil pun didapat.

Traveloka Paylater

Kabar gembira dari Traveloka bagi kamu yang udah ngebet mau #LihatDuniaLagi, tapi uang gajian belum cair, bisa banget pakai fitur Traveloka paylater. Akan tetapi, perlu diperhitungkan juga terlebih dahulu agar keuangan tidak boncos saat membayar tagihan Traveloka paylater. Jadi, kamu tetap bisa liburan happy, bayar tagihan pun tetap happy karena sudah diperhitungkan.


Persiapan Perjalanan 3 Hari 2 Malam Ke Yogyakarta dengan Teman Hidup Traveloka, #LihatDuniaLagi Setelah Terkurung Dalam Penjara Rumah

Traveling saat muda dan single jauh berbeda ketika sudah memiliki pasangan, apalagi anak. Persiapannya juga pastinya jauh lebih banyak karena pertama kalinya traveling bersama teman-teman hidupku yang sifatnya berbeda satu sama lain.

Memetakan rencana perjalanan mulai dari Surabaya-Yogyakarta, lalu kembali lagi ke Surabaya sangat wajib agar bisa liburan dengan tenang dan siap siaga. Berikut rencana perjalananku dan teman hidup ke Yogyakarta dengan segala bentuk persiapannya.

1. Persiapan Materi, Fisik, dan Mental

Mempersiapkan honeymoon kedua bersama teman hidup sekaligus anak di luar kota tentunya harus benar-benar dipikirkan secara matang, terkonsep, dan jauh-jauh hari. Terutama pada bagian materi, fisik, dan mental.

Menyiapkan materi, bekal, dan barang bawaan

Hal paling utama yang perlu disiapkan tentu saja uang. Setelah itu menyiapkan perbekalan berupa jajanan atau makanan untuk suami dan si kecil. Jangan sampai si kecil jadi badmood dan rewel saat lapar atau mencari kudapan favoritnya yang biasanya selalu aku sediakan di rumah.

Persiapan selanjutnya adalah barang bawaan. Aku dan suami kurang suka membawa barang terlalu banyak. Mungkin aku akan menyiapkan masing-masing 3 stel pakaian dengan model yang bisa dipakai formal dan santai. Kalau darurat bisa beli baju di pasar Yogyakarta saja. Sisanya aku fokus pada barang si kecil.

Daftar barang bawaan lain yang perlu dipersiapkan seperti:

  • Pakaian
  • Mainan anak
  • Obat-obatan
  • Sanitizing Water
  • Masker
  • Dompet beserta isinya
  • Payung lipat
  • Ponsel dan Tab
  • Peralatan mandi, terutama untuk si kecil
  • Peralatan sholat
  • Skincare
  • Gendongan SSC

Menyiapkan Kuota Internet dan Aplikasi #TemanHidup Traveloka

Kuota internet wajib disiapkan untuk mendukung petualangan honeymoon kami di Yogyakarta. Sebab akses informasi untuk wisata kebanyakan bisa diakses secara digital, sehingga meminimalisir penipuan yang dilakukan orang tak bertanggung jawab.

Selain itu, aku juga menyiapkan aplikasi Traveloka sebagai teman hidup traveling yang easy access banget. Mulai dari booking hotel, pesan tiket kereta, hingga sewa mobil jika dibutuhkan tersedia semua dalam satu aplikasi.

Caranya gampang banget buat pakai aplikasi Traveloka untuk teman hidup traveling sepertiku. Tinggal download aplikasi Traveloka lewat Play Store bagi pengguna android. Log in pakai akun google atau email, lalu lakukan verifikasi, dan aplikasi Traveloka sudah siap digunakan.

Tinggal klik pilihan menu yang ada di beranda sesuai kebutuhan. Kalau ingin booking hotel, klik ikon hotel. Kalau ingin booking tiket kereta api, klik ikon kereta api, dan seterusnya. Ada juga menu khusus daftar promo, termasuk promo holiday stays untuk rencana liburan, nih! 

Cek Vaksin dan Kesehatan

Syarat perjalanan menggunakan kereta api interlokal adalah sudah vaksin booster. Aku dan pak suami belum vaksin booster karena suami belum ada kesempatan untuk cuti. Jadi, sebelum berangkat liburan, minimal satu bulan sebelumnya wajib sudah vaksin booster. Selain itu juga harus ikhtiar menjaga kesehatan si kecil dengan rutin minum air madu, makan teratur, dan hindari jajan berlebihan.

Menyiapkan mental

Langkah terakhir untuk persiapan berangkat ke Yogyakarta adalah mental yang sehat dan jiwa yang kuat. Beban mental yang dibawa saat solo traveling yang dulu biasa aku lakukan jelas berbeda dengan beban mental saat bersama pasangan dan anak. Kalau traveling sendiri yang dipikir ya cuma diri sendiri, kalau traveling bertiga otomatis pikirannya juga terbagi menjadi tiga bagian.

2. Itinerary Honeymoon Kedua di Yogyakarta 4 Hari 3 Malam

Bagiku, liburan rasanya tidak lengkap tanpa itinerary atau rencana perjalanan. Maklum, aku orangnya perfeksionis. Jadi segala sesuatunya harus direncanakan dulu agar bisa mengira-ngira biaya yang harus dikeluarkan.

Hari 1 (Sabtu)

  • Berangkat ke stasiun Gubeng (20 menit)
  • Perjalanan ke Yogyakarta (4-5 jam)
  • Check In hotel dan bersih diri (60 menit)
  • Makan Malam (60 menit)
  • Istirahat (secukupnya)

Hari 2 (Minggu)

  • Bangun pagi dan mandi (60 menit)
  • Sarapan (30 menit)
  • Keliling Hotel (20 menit)
  • Persiapan jalan-jalan (30 menit)
  • Taman Sari (60 menit)
  • Keraton (60 menit)
  • Malioboro (20 menit)
  • Makan siang (60 menit)
  • Tidur siang (120 menit)
  • Mandi (60 menit)
  • Bertemu teman suami (120 menit)
  • Makan malam (60 menit)
  • Midnight Talk (60 menit)
  • Istirahat (secukupnya)

Hari 3 (Senin)

  • Bangun pagi dan mandi (60 menit)
  • Sarapan (30 menit)
  • Keliling Hotel (20 menit)
  • Persiapan jalan-jalan (30 menit)
  • Perjalanan ke Kalinampu (60 menit)
  • Foto post wedding di Kalinampu (60 menit)
  • Perjalanan ke Litto (45 menit)
  • Jalan-jalan keliling Litto (60 menit)
  • Makan siang (60 menit)
  • Perjalanan ke hotel (60 menit)
  • Tidur siang (120 menit)
  • Mandi (60 menit)
  • Beli oleh-oleh (60 menit)
  • Makan malam (60 menit)
  • Midnight Talk (60 menit)
  • Istirahat (secukupnya)

Hari 4 (Selasa)

  • Bangun pagi dan mandi (60 menit)
  • Sarapan (30 menit)
  • Keliling Hotel (20 menit)
  • Persiapan pulang (60 menit)
  • Pulang ke Surabaya (4-5 jam)


Lihat Dunia Lagi, Staycation Lagi, Liburan Lagi Bareng Teman Hidup Traveloka di Yogyakarta Rasa Jepang: Impian Sederhana Seorang Ibu Rumah Tangga

Begitulah rancangan impian sederhanaku sebagai Ibu Rumah Tangga untuk bisa honeymoon kedua ke Yogyakarta rasa Jepang dengan #TemanHidup. Indonesia punya banyak sekali wisata yang indah, tapi aku jatuh cinta dengan staycation dan berbagai wisata nuansa Jepang yang ada di Yogyakarta.

Senang sekali bisa berbagi rencana honeymoon kedua seruku ke Yogyakarta. Kalau kamu, gimana rencana liburan asyikmu bareng #TemanHidup Traveloka? Yuk '#LihatDuniaLagi dan bikin #StaycationJadi' dengan Traveloka! Langsung meluncur ke Traveloka lewat link ini: https://trv.lk/kompetisi-lihatdunialagi-bloggerperempuan


Referensi

  • Traveloka
  • Instagram @yatscoloni
  • Instagram @kalinampupark
  • Instagram @greenhosthotel
  • Instagram @wabisabi.jogja
  • Xinran Y. Lehto, Soojin Choi, Yi-Chin Lin, Shelley M. MacDermid, VACATION AND FAMILY FUNCTIONING, Annals of Tourism Research,Volume 36, Issue 3, 2009, Pages 459-479, ISSN 0160-7383, https://doi.org/10.1016/j.annals.2009.04.003.

28 komentar

28 komentar

Terimakasih sudah membaca sampai akhir :)
Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar.

Love,
Anggi
  • April Fatmasari
    April Fatmasari
    28 Oktober 2022 pukul 14.54
    MasyaAllah, ternyata penginapan dan tempat wisata di Jogja banyak yang keren-keren. Kurang eksplor deh, kalo ke sana. Mupeng banget lihatnya

    Makasih rekomendasinya yaa Mbak
    Reply
  • Arina Mabruroh
    Arina Mabruroh
    24 Oktober 2022 pukul 16.23
    Jepang juga salah satu negara impianku sejak dulu banget 😍 asyik ya kalau bisa wisata ala Jepang di Jogja apalagi bareng teman hidup paling setia 🥰
    Reply
  • srisubekti.com
    srisubekti.com
    20 Oktober 2022 pukul 06.08
    Semoga menang dan kesampaian honeymoon kedua dengan Pak suami, Weh .keren2 banget nih list tempat- tempat idaman banget nih .. jadi pingin juga .
    Reply
  • lendyagassi
    lendyagassi
    19 Oktober 2022 pukul 10.56
    Ya Allah~
    Cusss kak.. honeymoon lagii.. Seru banget uda lengkap itinerarynya dengan segudang aktivitas, transportasi dan akomodasi yang bener-bener direncanakan dengan baik.
    Bersama teman hidup Traveloka, travelling menjadi lebih menyenangkan.
    Reply
  • Sagita nur pratiwi
    Sagita nur pratiwi
    19 Oktober 2022 pukul 10.33
    Seru banget itinerary nya jadi pengen holiday ke jogja juga nyobain hotel yang direferensikan. Masuk ke wishlist aku nih klo mau honeymoon anniv
    Reply
  • Aisyah Dian
    Aisyah Dian
    19 Oktober 2022 pukul 10.32
    Mbak trims ... Bisa kujadikan ittieary bareng suami honeymoon part sekian ke jogja ini 😍😍😍 infonya lengkap kap
    Reply
  • Allamandawi
    Allamandawi
    19 Oktober 2022 pukul 09.41
    Pengen ke jepang, tapi jogja rasa jakarta juga nggak apa" deh, tetap semangat aku
    Reply
  • Sabrina
    Sabrina
    19 Oktober 2022 pukul 08.48
    wah saya pengguna setia pengguna Traveloka, dan kebetulan banget mau liburan ke Jogja, bisa jadi rekomendasi cari-cari hotel bernuansa Jepang di Jogja
    Reply
  • SHalikah
    SHalikah
    19 Oktober 2022 pukul 07.24
    Hotel-hotelnya lucu dan cantik-cantik ya Mbak. Post wedding photo pun sangat menginspirasi hehehe. Yogya ini termasuk kota, provinsi yang buanyak banget fasilitas, daerah wisatanya. Duh, jadi kangen yogya.
    Reply
  • Juwita
    Juwita
    19 Oktober 2022 pukul 05.13
    Masya Allah.. semoga diijabah ya mb honeymoon. Izin nyontek nih gaya liburannya. Asyik sepertinya. Buat hati berbunga-bunga
    Reply
  • Nurul bukanbocahbiasa
    Nurul bukanbocahbiasa
    19 Oktober 2022 pukul 04.47
    Wabisabi baguuuusss bgt

    Aakkk jadi kangen Jogja
    Aku pernah nginep d prawirotaman....tapi bukan Greenhost


    Pinginnnn k sana
    Reply
  • Nunu Amir
    Nunu Amir
    19 Oktober 2022 pukul 03.43
    Wah sy sdh lama ga ke jogja mba. hotelnya keren ya ala-ala jepang gitu
    Reply
  • Karunia Sylviany Sambas
    Karunia Sylviany Sambas
    18 Oktober 2022 pukul 22.20
    Saya baru tahu banget lo tentang nuansa Jepang ada di Jogja. Beneran bikin mupeng deh, Mba. Makasih banyak, ya, Mba. Recommended banget.
    Reply
  • Widyaningsih
    Widyaningsih
    18 Oktober 2022 pukul 22.18
    Wah, Jogja saja sudah istimewa. Apakagi honeymoon di sana. Catet dulu ah, nunggu anak-anak bisa ditinggal duaan🤭
    Reply
  • Zeneth Thobarony
    Zeneth Thobarony
    18 Oktober 2022 pukul 22.09
    Pengen Honeymoon lagi huhu. At least pengen ikut suami dinas tapi anak-anak ga ikut haha. Sederhana banget ini Yogya, digali ga abis-abis ya
    Reply
  • andyhardiyanti
    andyhardiyanti
    18 Oktober 2022 pukul 21.57
    Penting bagi pasangan untuk tetap punya bonding yang kuat, meski sudah ada anak-anak. Jadi kepikiran pula untuk honeymoon nih, menariknya di atas udah komplit tercantum itinerarynya. Terbantu deh kaum bingung nyusun itinerary macem saya dan pak suamik
    Reply
  • Dee_Arif
    Dee_Arif
    18 Oktober 2022 pukul 20.41
    Yogyakarta adalah salah satu kota wisata yang menarik untuk dikunjungi ya mbak
    Apalagi kalau menginap di Onsen
    Berasa sedang honeymoon di Jepang ya
    Reply
  • Widyanti Yuliandari
    Widyanti Yuliandari
    18 Oktober 2022 pukul 19.13
    Aku pingin ajak anak perempuanku kemari. jejepangan pasti menarik buat dia, secara dia pecinta anime dan hal2 berbau Jepang
    Reply
  • Rizky Arya Lestari
    Rizky Arya Lestari
    18 Oktober 2022 pukul 16.46
    Wahhh ternyata sekarang jogja memiliki destinasi yang menarik seperti di Jepang. langsung save dan cek cek di aplikasi juga. makasih infonya yaa.. semoga honemonnya dapet terealisasikan..
    Reply
  • Donasaurus
    Donasaurus
    18 Oktober 2022 pukul 07.22
    Waduh pastinya asik banget ya kalau liburan bareng suami ke Yogja( dan insyallah bisa ke Jepang juga) apalagi kalo dapet diskon hotel dan tiket pesawat dari Traveloka yak
    Reply
  • Jejak Pena Oemy Ikbar
    Jejak Pena Oemy Ikbar
    17 Oktober 2022 pukul 19.07
    Kerren banget hotelnya....bisa jadi referensi kalau pas liburan ke yogya terimakasih infonya.
    Reply
  • radiani
    radiani
    17 Oktober 2022 pukul 18.23
    hah ga nyangkaaaa di Jogja ada hotel yang vibenya ala Jepanh begini! indah banget dan nuansanya tenanggg, bakal jadi destinasi travelling aku selanjutnya nihh
    Reply
  • https://www.rumahami.com
    https://www.rumahami.com
    17 Oktober 2022 pukul 17.04
    Memang ya. Dengan Traveloka mau kemana aja bisa. Duh..jadi pingin ke Yogya juga.
    Reply
  • duniamasak
    duniamasak
    17 Oktober 2022 pukul 14.33
    YATS Colony viewnya bagus bangettttt
    Reply
  • Friska Julia
    Friska Julia
    17 Oktober 2022 pukul 11.33
    Yogya yang masih kental dengan budaya sering jadi destinasi wisata menarik. Apalagi sudah tersedia paket liburan dari traveloka. Kita nggak perlu repot-repot sendiri. Cukup bawa perlengkapan, bisa langsung cabut karena fasilitasnya sudah tersedia.
    Reply
  • Dewi Rieka
    Dewi Rieka
    17 Oktober 2022 pukul 11.30
    Seru banget nih honeymoon kedua bareng yayang, jadi makin cinta deh apalagi wisatanya ke Jogja yang makin seru tempat wisata dan enak-enak kulinernya, ah jadi kangen Jogja
    Reply
  • Wahyu Suwarsi
    Wahyu Suwarsi
    12 Oktober 2022 pukul 08.03
    Terima kasih informasinya mbak.
    Perencanaan yang matang sekali, sangat bermanfaat bila nanti kita akan traveling.
    Reply
  • Bening Pertiwi
    Bening Pertiwi
    10 Oktober 2022 pukul 09.05
    wah aku lagi nyari giniiiii. ih kok pas banget sih. ah disimpen dulu nih, wajib kasih tahu paksuami, hehehehe ...
    Reply