Rumah modern yang teduh dan sejuk jadi impian tiap orang. Di zaman sekarang, kanopi sering digunakan sebagai atap tambahan di bagian rumah tertentu agar terhindar dari panas atau hujan. Selain itu juga bisa membuat rumah menjadi lebih sejuk.
Sumber gambar: www.thailetgo.com |
Kanopi biasanya digunakan di teras rumah, atau balkon rumah modern. Ada beberapa jenis kanopi, salah satunya yaitu kanopi baja ringan. Baja ringan dikenal sebagai material kanopi yang lebih kuat, anti jamur, anti rayap, dan tahan lama. Oleh karena itu, kanopi baja ringan jadi pilihan tepat sebagai atap tambahan agar rumah lebih terkesan modern.
Kelebihan Kanopi Baja Ringan, Atap Tambahan untuk Kesan Rumah Modern
Memilih kanopi baja ringan sebagai atap tambahan di masa kini merupakan pilihan yang bijak dan tepat. Sebab, kanopi baja ringan memiliki beberapa kelebihan yang sesuai kondisi di zaman sekarang seperti tahan cuaca ekstrem, lebih ramah lingkungan, banyak variasi model, dan harga terjangkau.
Tahan Cuaca Ekstrem
Akhir-akhir ini cuaca ekstrem jadi sorotan penduduk dunia akibat perubahan iklim. Cuaca ekstrem tentunya juga bisa mengakibatkan kanopi dengan bahan tertentu jadi cepat rusak. Namun, kanopi baja ringan memiliki daya tahan terhadap cuaca yang ekstrem dan mempunyai ketahanan yang sangat lama. Kanopi baja ringan tidak akan lapuk akibat cuaca ekstrem dan serangan rayap, berbeda dengan kanopi kayu yang sudah pasti akan cepat rusak oleh kedua hal tersebut.
Ramah Lingkungan
Selain tahan terhadap cuaca ekstrem, kanopi baja ringan juga termasuk ke dalam salah satu bahan yang ramah lingkungan. Aplikasi baja ringan untuk menjadi sebuah kanopi bisa dibuat sesuai dengan keperluan, tidak membuat sampah sisa potongan, dan tentunya bisa mengurangi penggunaan kayu.
Banyak Model dan Variasi
Kanopi baja ringan juga memiliki banyak model dan variasi yang bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan. Mulai dari model minimalis, modern, mewah, klasik, dan lain-lain.
Harga Relatif Terjangkau
Harga dari kanopi baja ringan juga sangat terjangkau. Hal ini tentunya bisa menjadi opsi penghematan anggaran rumah tangga, tapi tetap menghasilkan kesan rumah modern yang berkelas.
Model Kanopi Baja Ringan
Model kanopi baja ringan saat ini sudah banyak dan sangat variatif. Bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan. Di bawah ini ada 6 model kanopi baja ringan untuk memberikan kesan rumah modern sebagai referensi yang bisa digunakan saat akan membangun rumah:
1. Kanopi Genteng Metal
Genteng metal merupakan genteng yang dibuat dari campuran logam seperti zincalume, baja ringan, dan galvanis. Bentuk genteng metal berupa lembaran dengan ukuran panjang, lebar, dan ketebalan tertentu. Ada dua jenis genteng yang sering ada di pasaran seperti ganteng polos dan genteng berpasir. Kelebihan genteng metal berpasir adalah mampu meredam suara air hujan dan panas matahari lebih baik daripada genteng metal polos.
2. Kanopi Baja Ringan Minimalis
Kanopi baja ringan minimalis adalah pilihan untuk yang tipe orang anti ribet, hemat, tetapi tetap memberikan kesan modern dan mewah pada atap rumah. Kanopi jenis ini secara keseluruhan hanya terbuat dari baja ringan. Ditambah lagi pemasangan, serta perawatan kanopi baja ringan minimalis ini sangat mudah dan tidak menelan biaya terlalu banyak.
3. Kanopi Kaca
Kanopi baja ringan dengan kaca bersifat transparan sehingga memiliki kesan terbuka dengan estetika rumah modern yang high class. Akan tetapi, kanopi kaca memiliki harga relatif tinggi karena pemasangannya yang sulit dengan beban material yang berat. Ada juga resiko pecah saat pemasangan dan hadirnya lumut atau kerak pada kaca membuat biaya perawatan juga lebih tinggi.
4. Kanopi Galvalum
Gabungan rangka kanopi baja ringan dengan kanopi galvalum mempunyai ketahanan yang sangat baik. Galvalum terdiri dari campuran dari 3 logam berbeda, yaitu zinc, aluminium dan magnesium. Campuran 3 bahan logam tersebut membuat galvalum memiliki ketahanan terhadap karat.
5. Kanopi Spandek
Salah satu model atap kanopi yang ringan, serta mudah dipasangkan adalah bahan spandek. Namun, saat memasangkan bahan spandek harus hati-hati karena sangat tipis dan mudah penyok. Cara yang bisa digunakan untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan memberikan lapisan alumunium foil. Lapisan aluminium foil bisa mengurangi panas matahari yang masuk ke dalam.
6. Kanopi Polikarbonat
Kanopi baja ringan model polikarbonat adalah material yang tahan sengatan sinar matahari. Namun, material polikarbonat memiliki beberapa kekurangan seperti harga cukup tinggi, mudah tergores, memicu pertumbuhan jamur sehingga sulit dibersihkan, dan sulit diperbaiki jika terjadi kerusakan. Hal ini tentunya bisa menambah anggaran rumah tangga untuk perawatan dan pemeliharaan.
Jenis-Jenis Baja Ringan untuk Kanopi Rumah
Salah satu pilihan baja ringan dengan harga terjangkau, kualitas yang sudah memenuhi Standar Nasional SNI dan Australia untuk kanopi adalah kanopi baja ringan. Memiliki garansi resmi PT NS BlueScope Indonesia, kanopi baja ringan dari BlueScope Zacs® memiliki ketahanan karat hingga 10 tahun dan ketahanan warna hingga 5 tahun. Ada 2 jenis rangka baja ringan dari BlueScope Zacs® yang paling direkomendasikan untuk kanopi adalah rangka baja ringan Truss dan Bare.
Rangka Baja Ringan Truss
Struktur truss terdiri dari kumpulan struktur solid berbentuk segitiga dan terhubung satu sama lain. Struktur tersebut juga bisa menyangga beban pada sendi-sendinya, sehingga kanopi bisa lebih kokoh.
Sumber gambar: bluescopeszacs.id |
BlueScope Zacs® Truss memiliki struktur bangunan yang presisi, kuat, fleksibilitas yang mumpuni, dan tidak merambatkan api. Umumnya rangka baja ringan truss bisa digunakan untuk jembatan, atap rumah, atau menara.
Kanopi Baja Ringan Bare
Kanopi baja ringan BlueScope Zacs® Bare mengusung konsep anti-korosi sehingga tak akan mudah keropos karena cuaca ekstrem. Tampilannya memang standar dengan warna metallic di permukaan atap, tapi kesan modern dan mewah langsung terlihat dari tipe bare ini.
Tampilan visual dari kanopi baja ringan bare juga sangat mungkin untuk dipadukan dengan desain rumah yang sengaja didesain tanpa dicat bagian temboknya atau disebut gaya unfinished. Kesan mewah dari BlueScope Zacs® Bare bisa mengimbangi rumah tanpa cat agar terlihat modern dan unik.
Cara Benar Pasang Kanopi Baja Ringan
Saat ingin memasang kanopi baja ringan harus dilakukan secara hati-hati dan perlu sebuah perhitungan. Langkah yang benar untuk memasang kanopi baja ringan adalah sebagai berikut:
- Ukur bagian rumah yang akan dipasang kanopi dan luas lahan terbuka yang tersedia.
- Hitung beban total yang akan terpasang pada baja ringan. Semakin berat kanopi, beban yang berada di atasnya juga pastilebih berat.
- Beli bahan-bahan kanopi yang diperlukan sesuai dengan perhitungan yang sudah dibuat. Jangan lupa siapkan juga peralatan penunjang seperti meteran, penggaris siku, dan gunting baja.
- Lakukan pemasangan secara hati-hati agar tidak terjatuh. Setelah itu pastikan kanopi terpasang dengan baik dan kokoh.
Biaya Pasang Kanopi Baja Ringan
Aku ingin pasang kanopi baja ringan untuk garasi rumah, tapi bingung bagaimana cara menghitung berapa luas kanopi baja ringan yang harus aku beli. Gimana caranya ya?”
Menghitung rincian harga kanopi baja ringan merupakan hal penting yang harus dilakukan agar tidak kelebihan atau paling fatal kekurangan bahan kanopi. Perhitungan standarnya adalah jika atap yang dibutuhkan memiliki panjang 6 meter dan lebar 5 meter, luas kanopi baja ringan yang dibutuhkan adalah:
panjang x lebar x cos sudut kemiringan x harga baja ringan.”
Jika masih bingung atau ragu, bisa menggunakan kalkulator kanopi BlueScope Zacs® agar lebih mudah menghitung biaya pemasangan kanopi baja ringan. Biasanya harga baja ringan juga akan berbeda tiap tahunnya. Oleh karena itu, bisa menggunakan kalkulator kanopi agar lebih mudah dalam estimasi biaya pembelian kanopi baja ringan.
Kanopi Baja Ringan untuk Rumah Teduh dan Sejuk
Kanopi baja ringan merupakan salah satu elemen penting untuk melindungi bagian rumah dari panas dan hujan. Selain itu juga bisa menjadi bagian estetika rumah dengan kesan modern.
Pembuatan kanopi baja ringan dianjurkan untuk menggunakan material kualitas terbaik demi ketahanan bangunan. BlueScope Zacs® bisa jadi pilihan terbaik untuk beberapa produk baja ringan seperti kanopi baja ringan, atap baja ringan, rangka baja ringan, kuda kuda baja ringan, dan interior baja ringan.
Referensi
- https://bluescopezacs.id/tanya-ahli/hitung-biaya-pasang-kanopi-baja-ringan-bluescope-zacs
- https://www.rumah.com/panduan-properti/kanopi-baja-ringan-36085
18 komentar
Kata dia beneran value for money dan sangat worth it sih 😁