Ia5K33hce05kVEU1UP8J8DLa01dvV8DSgOffubpV
Bookmark

Destinasi Pariwisata yang Wajib Dikunjungi di Kepulauan Indonesia

Pulau Bangka Belitung

Siapa yang hobi traveling hingga keliling Indonesia? Kalau iya, ada beberapa destinasi yang menarik untuk dikunjungi di Indonesia. Dua destinasi pariwisata yang wajib untuk dikunjungi di kepulauan Indonesia adalah Pulau Bangka dan Batam.

Berada dalam gugusan kepulauan Indonesia, Pulau Bangka dan Batam menawarkan pengalaman wisata yang memikat. Disamping itu juga menyuguhkan keindahan alam yang menakjubkan, budaya yang kaya, dan keramahan penduduknya.

Kira-kira apa saja, sih, wisata menarik yang bisa dijadikan tujuan wisata saat pergi ke Pulau Bangka atau Batam? Siapkan catatan untuk memasukkan destinasi pariwisata berikut ke wishlist liburanmu!


Destinasi Pariwisata Pulau Bangka

Pulau Bangka terletak di Kepulauan Bangka Belitung. Lebih dikenal wisatawan karena pantai-pantainya yang menawan. Pasir putih yang halus, air laut yang jernih, dan pemandangan alam yang menakjubkan.

Hal ini membuat Pulau Bangka menjadi surga bagi para penggemar pantai. Selain itu juga ada ikon lokasi syuting Laskar Pelangi, desa wisata, dan tentunya kuliner untuk dicoba.

Pantai

Destinasi wisata wajib dikunjungi
Pantai Parai Tenggir (sumber: instagram @seven7tour)

Salah satu pantai yang terkenal di Pulau Bangka adalah pantai Parai Tenggiri, yang menawarkan suasana tenang dan indah. Di sini, wisatawan dapat bersantai, berjemur di bawah sinar matahari yang hangat, atau bahkan berenang di air yang segar.

Ada juga pantai Batu Dinding yang unik dengan keberadaan batu besar menyerupai dinding. Pasir di pantai Batu Dinding memiliki warna putih. Ombaknya pun termasuk tenang, sehingga cocok untuk dijadikan tempat santai sambil menikmati panorama pantai.

Lokasi Syuting Laskar Pelangi

Satu keistimewaan Pulau Bangka adalah pernah dijadikan lokasi syuting Laskar Pelangi. Film yang mengadaptasi novel karya Andrea Hirata tersebut menyajikan keindahan pulau Bangka sebagai latar cerita Laskar Pelangi.

Salah satu wisata Pulau Bangka yang muncul dalam film Laskar Pelangi adalah Museum Timah Bangka. Museum tersebut menggambarkan sejarah penambangan timah yang kaya di pulau ini. Saksi bahwa Pulau Bangka pernah jadi kebanggaan Indonesia karena hasil alam berupa timah.

Kuliner

Berwisata ke suatu destinasi wisata rasanya kurang afdol kalau belum makan kuliner khas daerah tersebut. Nah, kalau berlibur ke Pulau Bangka,  ada beberapa kuliner yang wajib dicoba seperti mie belitung, keripik ikan, aneka seafood, otak-otak tenggiri, dan martabak Bangka.

Meskipun kuliner tersebut juga banyak tersebar di luar pulau Bangka, tapi selalu ada rasa yang khas dari masing-masing daerah. Oleh karena itu, jangan lupa coba kuliner tersebut di pulau Bangka langsung.


Destinasi Pariwisata Batam

Sementara itu, Batam merupakan salah satu pulau terbesar di Provinsi Kepulauan Riau. Pulau ini telah berkembang menjadi pusat industri dan pariwisata yang populer. Batam menawarkan berbagai resort mewah, lapangan golf, dan pusat perbelanjaan modern yang memikat para wisatawan.

Jembatan Barelang

Kamu belum ke Batam kalau tidak mampir ke Jembatan Barelang.”

Wonderful Indonesia
Jembatan Barelang (sumber: shutterstock/Akhmad Dody Firmansyah

Begitu kata bapak supir taksi yang saya temui ketika pernah traveling ke Batam. Ternyata Jembatan Barelang merupakan salah satu ikon kota Batam.

Jembatan Barelang (Batam, Rempang, dan Galang) juga sering disebut sebagai Jembatan Habibie sebagai bentuk penghargaan atas jasa beliau yang mempelopori pembangunan jembatan ini. Jembatan Barelang menghubungkan Pulau Batam, Pulau Tonton, Pulau Nipah, Pulau Rempang, Pulau Galang dan Pulau Galang Baru di daerah Batam, provinsi Kepulauan Riau, Indonesia.

Pantai

Pantai-pantai di kota Batam seperti Pantai Nongsa dan Pantai Marina sangat diminati oleh wisatawan. Pantai Nongsa menawarkan pemandangan yang indah, serta kegiatan air yang seru seperti jet ski, snorkeling, dan menyelam. Sementara itu, Pantai Marina adalah tempat yang tepat untuk menikmati matahari terbenam yang indah.

Pusat Belanja Barang Internasional

Kota Batam juga terkenal dengan kawasan industri, serta pelabuhannya yang sibuk. Banyak wisatawan yang datang ke Batam untuk berbelanja atau menikmati hiburan alam. Meskipun berbentuk pulau kecil, Batam memiliki daya tarik sendiri terhadap wisatawan lokal maupun mancanegara.

Di sini banyak pusat perbelanjaan terkenal seperti Nagoya Hill Shopping Mall dan Mega Mall Batam Centre. Di pusat perbelanjaan tersebut, menawarkan berbagai barang berkualitas dan merek internasional.

Kuliner

Batam ini juga menawarkan kekayaan kuliner yang menggugah selera. Di sini ada berbagai kuliner yang menggoda seperti hidangan seafood bakar, mie lendir, dan sate padang yang lezat. Kalau di sini juga bisa coba suguhan teh tarik yang rasanya lebih khas.


Penutup

Pulau Bangka dan Batam adalah destinasi wisata yang wajib dikunjungi di Kepulauan Indonesia. Keindahan alam, kekayaan budaya, dan keramahan penduduknya akan membuat pengalaman liburan menjadi tak terlupakan. Jadi, jangan lupa memasukkan kedua pulau ini dalam rencana liburan tahun ini. Temukan pesona yang memikat dari Pulau Bangka dan Batam yang memesona.


Referensi

  • https://www.indonesia.travel/id/id/ide-liburan/keindahannya-tak-terduga-ini-10-destinasi-menarik-di-pulau-bangk
  • https://www.indonesia.travel/id/id/destinasi/sumatra/batam

Posting Komentar

Posting Komentar

Terimakasih sudah membaca sampai akhir :)
Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar.

Love,
Anggi