Ia5K33hce05kVEU1UP8J8DLa01dvV8DSgOffubpV
Bookmark

Inspirasi Bisnis Pakaian: 9 Fashion ala Behati Prinsloo

Pinjaman KTA

Teman online-ku pada tahu, nggak, siapa Behati Prinsloo? Yap! Dia adalah istri dari vokalis Maroon 5, Adam Levine. Tak hanya itu saja, ia ternyata juga model ternama yang sudah langganan di berbagai pagelaran busana, lho! Cara berpakaiannya pun kerap ditiru oleh anak muda untuk mengembangkan bisnisnya dengan pinjaman KTA.

Kalau ingin mengembangkan bisnis fashion mu dengan cara berpakaian model Behati Prinsloo, maka kamu perlu tahu baju apa saja yang ia gunakan. Yuk, intip informasi selengkapnya di bawah ini.

Cara Berpakaian Behati Prinsloo untuk Kembangkan Bisnis

Ada berbagai outfit Behati Prinsloo yang bisa kamu tiru untuk stock bisnis agar lebih berkembang. Berikut adalah daftar fashion Behati Prinsloo dan penjelasannya:

1. Mini Dress Hitam

Behati Prinsloo pernah mengenakan mini dress hitam di suatu acara. Modelnya pun sederhana, yakni mempunyai panjang hingga daerah tengah paha, namun juga memiliki lengan panjang dan turtleneck.

Gaun ini cocok untuk digunakan di berbagai acara. Salah satunya  pesta semi formal. Gayanya yang sederhana akan disukai oleh para wanita yang anti ribet namun tetap ingin terlihat elegan. Model fashion tersebut juga termasuk timeless, lho!

2. Asymmetrical Slip Dress Hitam

Masih berbicara tentang dress hitam, tapi lebih spesifik, yaitu gaun berbentuk asimetris. Maksud dari asimetris di sini adalah bentuk bagian bawah yang biasanya lurus, namun pada gaun ini ia berbentuk segitiga.

Selain itu, gaun ini juga dilengkapi renda di bagian bawah dan atas. Tak lupa ada aksen tali spaghetti pada bagian pundak. Gaun ini cocok dipakai di berbagai pesta sekalipun siang hari sehingga banyak disukai oleh para wanita.

3. Oversized T-Shirt

Akhir-akhir ini oversized t-shirt telah banyak dipilih oleh para wanita untuk menjadi outfit di kehidupan sehari-hari. Bahkan Behati Prinsloo pun pernah mengenakannya. Tak lupa ia memadukan oversized t-shirt ini dengan blazer atau sepatu loafer.   

Oversized t-shirt cenderung mudah untuk dipadu padankan dengan aksesoris lain. Penggunaannya yang simple pun menarik perhatian banyak wanita. Belum lagi oversized t-shirt memiliki berbagai warna dan gambar yang bisa dipertimbangkan oleh mereka.

4. Printed Tank Top

Tank top telah menjadi pilihan bagi para wanita sejak dulu karena terlihat sederhana, tapi mudah dipadu padankan dengan aksesoris lainnya. 

Nah, jika kamu ingin membeli stock tank top untuk mengembangkan bisnis dengan pinjaman dana bunga rendah. Kamu mungkin bisa mempertimbangkan printed tank top seperti yang dipakai oleh Behati Prinsloo. 

Jadi, ia pernah memakai tank top dengan gambar elang. Lalu, ia hanya memadukannya dengan rok mini berwarna hitam dan sepatu dengan warna senada. Meskipun demikian, ia sudah terlihat menawan. Dijamin banyak wanita yang ingin menirunya untuk dipakai saat liburan maupun acara lainnya.

5. Leopard Print Slip Dress

Banyak orang yang menganggap bahwa baju dengan motif hewan itu norak. Namun, Behati Prinsloo berhasil mematahkan anggapan itu dengan menggunakan gaun bermotif leopard. Gaun ini sendiri memiliki panjang hingga betis dan bertali spaghetti.

Karena sudah cukup ramai, para wanita tak perlu menambahkan motif apapun. Namun mereka perlu menggunakan alas kaki, seperti wedges atau jenis hak tinggi lainnya. Jika sudah, maka mereka bisa menghadiri pesta mana pun yang diinginkan. Menarik, bukan?

Pinjaman KTA

6. Long Dress

Behati Prinsloo juga pernah mengenakan berbagai long dress dengan model berbeda. Salah satunya berwarna hitam dengan tali spaghetti. Long dress ini juga memiliki detail menarik, yakni transparan di bagian kanan dan kiri.

Jika kamu ingin menambah stock untuk bisnis bajumu, maka kamu bisa mempertimbangkan jenis dress ini. Kamu tak perlu membeli dress yang sama persis. Namun kamu tetap harus mempertimbangkan model mana yang cocok dengan selera pasar.

7. Denim Dress

Pakaian berbahan denim memang sering dipakai oleh masyarakat di kehidupan sehari-hari karena masuk ke dalam desain fashion timeless. Ternyata Behati Prinsloo pun pernah menggunakannya dalam bentuk long dress yang dilengkapi oleh tali spaghetti.

Kalau kamu membeli ini untuk stock bisnis, maka peluang untuk menarik lebih banyak konsumen akan terbuka lebar. Sebab, dress berbahan denim masih jarang beredar di pasaran. Kamu juga bisa mempertimbangkan untuk menambah stock berbahan denim lainnya untuk dipadu padankan dengan dress tersebut, seperti tas tangan.

8. Kemeja Putih Oversized

Kemeja putih dikenal sebagai baju formal dan sering digunakan untuk bekerja. Namun, kamu juga bisa menyulapnya menjadi outfit yang bagus untuk sehari-hari kalau kamu membeli stock kemeja putih yang oversized.

Ya, kemeja putih jenis ini memang sering digunakan oleh tokoh ternama lain selain Behati Prinsloo. Oleh sebab itu, tak sedikit orang yang mencarinya dan ingin mencobanya. Kamu juga bisa membeli stock celana kain putih untuk dipadukan dengan kemeja tersebut.

9. Jaket Kulit

Bukan hanya kaum adam saja yang cocok mengenakan jaket kulit, namun juga kaum hawa. Bahkan para wanita bisa memadukannya dengan berbagai jenis baju seperti yang dilakukan oleh Behati Prinsloo, yakni menggunakan kaos putih.

Selain kaos putih, jaket kulit ini juga bisa dipadukan dengan tank top atau kemeja berwarna putih. Setelah itu, celana jeans dan sepatu boots pun bisa dipilih untuk menemani outfit tersebut. Cara berpakaian seperti inilah yang bisa membuat wanita tampak lebih keren.


Penutup

Demikian 9 fashion item ala Behati Prinsloo yang bisa kamu beli untuk mengembangkan bisnis. Rata-rata desain fashion yang digunakan Behati Prinsloo timeless, sehingga bisa dijual untuk jangka waktu lama. Kalau kamu membutuhkan tambahan dana untuk mengembangkan bisnis, bisa memanfaatkan pinjaman KTA dari beragam pihak seperti digibank KTA yang merupakan KTA online digital pertama di Indonesia. Penasaran? Klik di sini.


Referensi

https://www.idntimes.com/life/women/calledasia/style-anti-ribet-ala-behati-prinsloo-c1c2

https://www.briliobeauty.net/amp/whats-new/10-gaya-simpel-ala-behati-prinsloo-si-model-cantik-istri-adam-levine-170503k.html

17 komentar

17 komentar

Terimakasih sudah membaca sampai akhir :)
Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar.

Love,
Anggi
  • Eka Mustika @umijourney
    Eka Mustika @umijourney
    29 Juli 2023 pukul 07.38
    Semua pilihannya terbaik untuk fashion saat ini, juga menjadi model pakaian yang bisa dipakai sepanjang musim
    Reply
  • deamerina
    deamerina
    28 Juli 2023 pukul 09.43
    kalo ngomongin fashion nih emang nggak ada habisnya. apalagi ciwi-ciwi nih buanyak banget nama-namanya yang bahkan sampe sekarang aku nggak ebgitu paham hehe. aku karena nggak begitu ngikutin tren fashion cuma modal apa yang ada di lemari aja di mix and match. tapi kalo untuk bisnis emang kudu ngerti tren sih ya
    Reply
  • Dewi Rieka
    Dewi Rieka
    28 Juli 2023 pukul 07.32
    Wah, ternyata selera fashion Behati tuh simpel tapi tetap anggun dan elegan yaa..bisa jadi panduan kita dalam fashion sehari-hari juga buat bisnis yaa...gaya fashion ini timelrless
    Reply
  • Weny Dyah M.
    Weny Dyah M.
    23 Juli 2023 pukul 18.32
    Blognya cakep banget mbak...makasih artikelnya mbak...hitam,putih,denim memang long lasting & ga tergerus waktu.
    Reply
  • Me
    Me
    22 Juli 2023 pukul 10.41
    Bisa ya profesi menghasilkan bisnis dan pastinya dengan pengalaman lama di bidang fashion akan memberikan nilai plus produk yang dijualnya
    Reply
  • Happy
    Happy
    21 Juli 2023 pukul 23.55
    kaos oversized udah paling relate sih. kebetulan dari dulu ga suka pake baju yang terlalu ketat, sampe aku sering disangka pakai baju longgar biar ga keliatan kurus. padahal aku ga kepikiran sama sekali itu wkwkwk
    Reply
  • lendyagasshi
    lendyagasshi
    18 Juli 2023 pukul 23.04
    Sekarang tuh emang era-nya oversized yaa..
    Asal tau dimana yang harus ditonjolkan dan yang mana yang harus ditutupi means paham banget sama bentuk tubuh serta kenyamanan dalam berpakaian, ini bakalan jadi keren banget sii..
    Apalagi menggunakan merk fashion designer terkenal kaya Behati Prinsloo.

    Makin makin memesona.
    Reply
  • Shinta Shyntako
    Shinta Shyntako
    18 Juli 2023 pukul 22.58
    wah behati mah gayanya fashionable banget, gak heran sering banget jadi referensi gaya para perempuan di seantero dunia
    Reply
  • Bunda Saladin
    Bunda Saladin
    18 Juli 2023 pukul 22.31
    Tiap wanita wajib punya mini dress warna hitam yaa walau hanya dipakai di rumah biar merasa cantik :)

    Baju2 yg timeless malah lebih laku emang daripada yg sedang viral. Kalau yg viral dipakai tahun depannya malah terlihat kurang modis.
    Reply
  • Fenni Bungsu
    Fenni Bungsu
    18 Juli 2023 pukul 19.19
    Denim dress unik juga ya, walau belum pernah pakai. Apalagi bisa digunakan tanpa melihat ada musim apa, yang penting mah cocok dan nyaman dikenakan
    Reply
  • Didik Purwanto
    Didik Purwanto
    18 Juli 2023 pukul 19.06
    Baru tahu ini brand milik istri Adam Levine. Pasti bagus banget dan kekinian dong. Emg sih kalo mulai berbisnis tuh butuh modal. Pinjaman KTA bs dimanfaatin asal sesuai peruntukan ya. Jgn lupa utk survei kelayakan bisnisnua biar ga boncos di belakang.
    Reply
  • Monica Anggen
    Monica Anggen
    18 Juli 2023 pukul 19.05
    Asymmetrical slip dress hitam dan oversized T-shirt paling kusuka, terutama karena emang praktis sih padu padannya dan cocok buat aku yang kurang suka ribet klo masalah baju
    Reply
  • Triani Retno A
    Triani Retno A
    18 Juli 2023 pukul 17.16
    Dress hitam tuh boleh dimasukkan ke item yang wajib dipunyai perempuan deh. Mudah dipadu-padankan, dan bikin terlihat langsing!
    Reply
  • Ranggi's Travel Story
    Ranggi's Travel Story
    18 Juli 2023 pukul 16.45
    Bagi yang suka fashion cocok berkecimpung bisnis di bidang fashion, kesulitan modal bisa dengan KTA. Dengan memaksimalkan pemasaran scr online banyak yg berhasil (gusti yeni)
    Reply
  • YSalma
    YSalma
    18 Juli 2023 pukul 11.51
    Sosok Behati Prinsloo yang pengalamannya di dunia model sangat diperhitungkan tentunya produk fashion yang ditawarkan sangat recommended, bisa ditiru untuk yg ingin menggeluti bisnis fashion. Kalau urusan modal bisa ke KTA digibank. Siip banget infonya kak.
    Reply
  • Bambang Irwanto
    Bambang Irwanto
    18 Juli 2023 pukul 09.15
    menginspiasi sekali 9 gaya fashion ala Behati Prinsloo ini ya, Mbak. Apalagi dia juga punya utik dan model. Kemudian gaya busana semua abadi sepanjang masa. Jadi akan terus ada peluang untuk dijual.
    Reply
  • Kyndaerim
    Kyndaerim
    17 Juli 2023 pukul 18.41
    Bisnis fashion memang nggak ada matinya yah, Mbak. Apalagi ada yg nginspirasi kek si mbak Behati Prinsloo ini, auto laris manis deh bisnisnya, hehe..
    Reply