Teman online-ku ada yang sedang menjalankan bisnis UMKM atau UKM? Sudah Go Digital Belum? Kalau belum atau masih bingung harus memulai dari mana, teman online bisa baca dulu nih salah satu cara paling mudah agar UMKM dan UKM sukses Go Digital dengan bantuan digital agency Indonesia.
Kenapa UMKM dan UKM Harus Go Digital?
Di era digital saat ini, apalagi setelah pandemi, tren belanja masyarakat cenderung berubah dari offline ke online. Oleh sebab itu, banyak pelaku bisnis mulai beralih dari pemasaran secara konvensional ke pemasaran secara digital.
Di sisi lain, UMKM dan UKM memiliki kontribusi sampai 61,1% terhadap perekonomian nasional (PDB). Daya serap tenaga kerja UMKM dan UKM juga mencapai hampir 97% dari total daya serap tenaga kerja dunia usaha.
Melihat potensi UMKM dan UKM dalam menciptakan lapangan kerja, serta memperkuat ekonomi, pemerintah mendorong para pelaku UMKM dan UKM agar segera Go Digital. Sebab, dengan Go Digital para UMKM atau UKM bisa mendapatkan benefit utama sebagai berikut.
Menjangkau Pasar yang Lebih Luas
Para pelaku UMKM maupun UKM bisa menjangkau secara luas konsumen di luar wilayah kota domisili karena saat ini pengguna internet di Indonesia telah mencapai 215,63 juta orang pada periode 2022-2023. Dari jumlah tersebut tingkat penetrasi dan kontribusi internet di seluruh Indonesia hampir menjangkau seluruh wilayah Indonesia mulai dari pulau Kalimantan, Sumatera, Jawa, Maluku, Bali, Sulawesi, Papua, dan Nusa Tenggara (APJII, 2023).
Meningkatkan Value Bisnis
Salah satu tantangan dalam bisnis adalah adanya pesaing mulai dari segi harga, kualitas, inovasi, dan kreativitas. Laju UMKM atau UKM di era digital saat ini bergerak cepat dan dinamis. Otomatis, para pelaku UMKM atau UKM harus meningkatkan nilai (value) bisnis dengan melakukan transformasi bisnis secara digital, mengikuti perkembangan zaman.
Mudah Mengenali Tren dan Pasar
Kemajuan teknologi yang semakin berkembang menyebabkan tren di dunia bisnis juga menjadi semakin bervariasi. Nah, penggunaan media online dalam strategi digital marketing untuk bisnis UMKM atau UKM akan semakin memudahkan dalam mengenali tren dan pasar lokal, bahkan dunia.
Alasan Kenapa Digital Agency Bisa Bantu UMKM dan UKM Go Digital
Tahap untuk menjadikan UMKM dan UKM Go Digital dimulai dari membuat website, toko online, serta digital marketing. Nah, agar teman online yang punya UMKM atau UKM bisa lebih fokus dalam mengemas value produk atau branding bisnis, bisa gunakan digital agency Indonesia terpercaya.
Jadi, teman online tidak usah pusing harus menguasai digital marketing. Cukup pelajari konsep dasar, lalu serahkan ke digital agency untuk membantu pemasaran produk secara digital.
Selain itu, ada 7 alasan biar teman online makin yakin kenapa jasa agensi digital di Indonesia bisa membantu bisnis UMKM atau UKM sukses Go Digital. Apa saja itu?
1. Membantu Pemasaran Secara Digital
Pertama, sudah pasti agensi digital membantu pemasaran produkmu secara digital. Mulai dari website, media sosial, iklan, dan lain-lain.
Sebagai pemilik bisnis, kamu cukup duduk cantik, memikirkan value produk, dan inovasi agar bisa bersaing dengan bisnis lainnya. Sebab perkembangan UMKM dan UKM di Indonesia cukup dinamis.
2. Efektif, Efisien, dan Fleksibel
Selanjutnya, adalah benefit dalam waktu yang efektif, efisien, dan fleksibel. Bekerja sama dengan digital agency akan lebih menghemat waktu pemilik usaha karena perihal membuat UMKM atau UKM Go Digital sudah didelegasikan kepada orang lain. Ibaratnya seperti berbagi tugas. Waktu yang kamu miliki pun bisa digunakan untuk fokus merancang strategi bisnis.
3. Dilakukan oleh Ahli yang Berpengalaman
Orang-orang dalam suatu jasa digital agency tentunya sudah ahli sekaligus berpengalaman dalam bidang pemasaran digital. Sebagai pemilik bisnis, teman online tak perlu repot-repot melakukan analisis pasar, memahami target audiens, serta hal-hal lainnya yang diperlukan untuk digitalisasi usaha.
4. Hemat Biaya Pemasaran
Dulu perusahaan tempat suami bekerja masih menggunakan pemasaran secara konvensional melalui media cetak yang biayanya sangat mahal. Namun, hasilnya tak sebanding dengan biaya yang dikeluarkan.
Setelah melalui rapat panjang, akhirnya mereka memutuskan untuk memulai pemasaran secara digital. Biaya yang dikeluarkan cenderung lebih hemat dibandingkan saat menggunakan pemasaran konvensional. Hasilnya pun lebih bisa menjangkau pasar yang lebih luas.
Hal ini karena digital agency sudah memiliki formula iklan di platform digital untuk menjangkau pasar sekaligus memahami target market. Jadi pemilik bisnis sudah tidak perlu lagi trial dan error untuk menentukan formula iklan yang tepat, cukup gunakan jasa digital agency sehingga menghemat biaya.
5. Mengetahui Target Audiens yang Tepat
Melalui digital marketing agency, personalisasi calon konsumen yang merupakan audiens internet bisa dibuat spesifik sesuai bisnis yang dijalankan UMKM dan UKM. Mereka mampu mempelajari perilaku online konsumen potensial untuk membentuk persona yang pas dalam bentuk konten atau iklan sesuai dengan audiens target pasarnya. Artinya, UMKM dan UKM bisa menawarkan produknya langsung kepada konsumen yang tepat, sehingga penjualan bisa berlangsung dalam jangka panjang.
6. Bantu UMKM dan UKM Bersaing dengan Kompetitor
Digital agency membantu para pemilik UMKM dan UKM dalam memanfaatkan pasar digital dengan cara melibatkan analisis dan pemahaman produk sendiri. Hal ini menyebabkan bisnis UMKM dan UKM bisa bersaing secara kompetitif karena punya strategi pemasaran digital yang lebih mendalam, serta kreatif.
7. Branding Profesional untuk UMKM dan UKM
Digital marketing merupakan teknik pemasaran secara digital yang cukup kompleks. Kalau teman online awam terhadap hal ini, lebih baik gunakan jasa agensi digital agar lebih terlihat profesional. Sesekali pelajari saja digital marketing secara umum agar paham konsepnya.
UMKM dan UKM Sukses Go Digital dengan Digital Agency Redcomm Indonesia
Digital agency memiliki peran penting untuk membantu pelaku UMKM dan UKM agar sukses Go Digital. Namun, perlu dipertimbangkan juga untuk memilih digital agency yang tepat.
Teman online pemilik UMKM atau UKM bisa lakukan riset sederhana kepada calon digital agency pilihan lewat penghargaan yang diterima dan portofolio klien yang sudah sukses ditangani. Salah satu digital agency Jakarta yang sudah terbukti memiliki banyak penghargaan, serta portfolio klien yang oke adalah Redcomm Indonesia.
Berlokasi di Jakarta, Redcomm Indonesia sebagai jasa digital agency Jakarta telah mendapatkan berbagai macam penghargaan. Salah satu yang paling prestisius adalah Redcomm sebagai Campaign Asia Agency of the Year 5 tahun berturut-turut.
Penghargaan Campaign Asia Agency of the Year yang didapatkan oleh Redcomm Indonesia sebagai agensi digital di Jakarta merupakan ajang penghargaan bagi agensi digital terbaik di Asia Tenggara dalam berbagai bidang. Mulai dari media, kreatif, digital, dan PR.
Redcomm Indonesia sebagai agensi digital Jakarta juga memiliki portofolio klien dari berbagai industri besar seperti Danone, Indomie, XL, Samsung, dan masih banyak lagi. Pastinya sangat terpercaya dan terjamin kualitasnya bagi para UMKM dan UKM yang ingin segera Go Digital.
Teman online pemilik UMKM dan UKM tertarik untuk menggunakan jasa digital agency? Yuk, buruan segera Go Digital biar bisnismu makin berkembang.
Referensi
- Survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) 2023 dalam https://survei.apjii.or.id/
- https://redcomm.co.id/knowledges/seberapa-penting-digital-marketing-untuk-ukm
66 komentar
Harus banyak skill yang dikuasai atau percayakan pada ahlinya
Sehingga bisnisnya bisa berkembang pesat di era digitalisasi seperti saat ini ya mbak
Belajar digital marketing dan UMKM dan UKM juga harus Go Digital bersama Digital Agency terpercaya, Redcomm Indonesia. Pengalamannya di bidang Digital Agency uda 2 dekade, keren banget.
Selain UMKM kudu menjangkau lebih luas melalui Go Digital, alasan lainnya dari segi biaya dan pengalaman, Redcomm sudah sangat ahli dan terpercaya.
Produk umkm itu unik jadi perlu dikenalkan di jaringan yg lebih luas. (Gusti yeni)
Bisa minta bantuan digital agency
Saya sangat setuju UMKM Go Digital
Semoga bisa makin menambah kemajuan ekonomi bangsa
Jadinya urusan memasarkan produk bisa lebih tepat sasaran ya dengan digital agensi ini
Semua orang akan berlomba-lomba menjalankan bisnis tanpa harus bingung lapangan kerja
Secara akan menjangkau pasar yang lebih luas, bukan saja skala nasional tapi bisa manca negara ya.
Makanya digital ini sangat membantu perkembangan UMKM dan UMK Indonesia. harus Go digital, biar promo semakin meluas, dan penjualan juga semakin meningkat.