Ia5K33hce05kVEU1UP8J8DLa01dvV8DSgOffubpV
Bookmark

Rekomendasi Tempat Wisata Jogja untuk Anak Cocok Bagi Liburan Keluarga

Paket wisata Jogja
Bhumi Merapi (sumber gambar: Traveloka)

Halo teman online! Akhir tahun semakin dekat, ada yang memiliki rencana untuk wisata ke Jogja? Kalau iya, kamu wajib simak beberapa rekomendasi tempat wisata Jogja yang cocok untuk liburan keluarga.

Apa saja itu? Yuk, mari kita kumpul! Aku juga punya rekomendasi paket wisata Jogja yang worth it to try untuk kenyamanan saat liburan bersama keluarga. 


Ingin Liburan Keluarga? Simak Rekomendasi Tempat Wisata Jogja 

Banyak sekali tempat wisata Jogja untuk anak yang bisa dikunjungi. Bukan hanya menawarkan keseruan, tapi juga sangat mendidik bagi anak-anak. Teman online juga bisa simak panduan liburan murah di Yogyakarta agar bisa hemat budget, tapi tetap memiliki cerita liburan yang seru.

Mulai dari taman bermain hingga kebun binatang, Jogja menawarkan tujuan wisata yang menarik bagi keluarga. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat wisata di Jogja yang pas untuk liburan bersama anak-anak tercinta.

1. Bhumi Merapi

Tempat rekreasi Bhumi Merapi merupakan tujuan wisata yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Tempat ini merupakan perpaduan antara area rekreasi dengan pemandangan indah dan edukatif. Lokasi yang masih alami membuat pengunjung pasti betah untuk menghabiskan waktu di tempat ini.

Wisata Bhumi Merapi ini dikenal dengan tempat rekreasi yang aman dan nyaman untuk anak-anak di kota Jogja. Anak-anak bisa bermain dan belajar dengan banyaknya aktivitas interaktif dan edukatif.

Mereka pun bisa sambil menikmati pemandangan alam yang sangat indah. Anak-anak pun bisa mempelajari beberapa hal seperti peternakan, pertanian dan sejumlah tanaman yang ada di tempat itu.

Agrowisata Bhumi Merapi ini terletak di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Sangat mudah untuk mengunjungi tempat ini khususnya bagi teman online yang sedang di area rekreasi Kaliurang, Sleman.

Bagi kamu yang berangkat dari kota Yogyakarta, tempat wisata ini jaraknya kurang lebih 20 km. Akses jalannya pun sudah cukup baik untuk menuju ke sana.

Harga tiket masuk Bhumi Merapi ini termasuk cukup terjangkau. Teman online dapat menikmati liburan yang edukatif dan menyenangkan tanpa harus merogoh kocek dalam.

Harga tiket masuk ke Bhumi Merapi cukup  Rp30.000 saja. Dengan harga segitu, teman online sudah bisa menikmati seluruh fasilitas yang tersedia. Selain itu juga bebas selfie dengan sejumlah hewan yang ada.

Tujuan wisata dengan luas 5 hektar ini mulai beroperasi dari jam 9 pagi hingga jam 5 sore. Hal tersebut membuatmu bisa memiliki waktu yang lebih fleksibel untuk mengunjungi tempat wisata Jogja untuk anak liburan ini, khususnya bagi yang berada di luar kota.

2. Ibarbo Park

Rekomendasi wisata Jogja
Ibarbo Park (sumber gambar: Radar Jogja)

Ibarbo Park merupakan pilihan tempat wisata terbaik untuk menghabiskan waktu bersama keluarga di Jogja. Teman online dapat menyaksikan aviary terbesar di kota yang sangat indah sembari membeli oleh-oleh khas daerah itu. Bukan hanya ramah bagi anak-anak, tempat ini juga pilihan yang tepat bagi semua usia.

Di Ibarbo Park ini terdapat beberapa atraksi yang menarik. Misalnya kamu bisa menikmati aviary sambil berjalan-jalan hingga bermain beberapa wahana yang cocok untuk anak-anak. Jangan lupa mengabadikan liburan di tempat rekreasi ini karena sangat menarik.

Lokasi tempat wisata ini berada di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Tempat rekreasi ini sangat gampang dikunjungi dan mulai beroperasi dari jam 9 pagi hingga 9 malam setiap harinya.

Harga tiket masuk hanya Rp30 ribu per orang. Dengan harga yang sangat terjangkau ini, teman online sudah bisa masuk ke dalam aviary terbesar di kota ini. Kamu juga bisa mendapatkan pengalaman untuk bermain bersama burung-burung.

Tujuan tempat wisata Jogja untuk anak ini memang menjadi pilihan yang sangat tepat untuk keluarga. Setelah mengunjungi tempat rekreasi ini, anak-anak pun akan mendapatkan pengalaman yang tidak pernah terlupakan untuk mereka.

3. Kids Fun Jogja

Paket wisata Jogja
Kids Fun Jogja (sumber gambar: kidsfun.co.id)

Bagi teman online yang memiliki anak-anak di bangku sekolah, Kids Fun Jogja merupakan tujuan wisata yang wajib dikunjungi. Terdapat beberapa wahana yang bisa dimainkan oleh anak-anak seperti flying fox, arung jeram, bumper car, blaster boat dan lain sebagainya.

Kids Fun Jogja ini menjadi salah satu destinasi wisata yang pas untuk menghabiskan waktu dengan keluarga. Apalagi dengan adanya sejumlah wahana atau aktivitas yang cocok bagi anak-anak. 

Selain itu, terdapat juga beberapa fasilitas yang lengkap agar pengunjung pun nyaman. Mulai dari adanya tempat makan dengan pilihan menu yang lezat hingga tempat peristirahatan.

Lokasi tempat wisata Jogja untuk anak ini berada di daerah Bantul, Yogyakarta. Kamu bisa mengunjungi tempat rekreasi ini mulai pukul 9 pagi hingga 11 malam setiap harinya.

Bagi teman online yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga atau hanya sekedar melepas penat, tempat ini adalah pilihannya. Tempat wisata ini menawarkan beberapa fasilitas di dalamnya dengan harga yang bervariasi.

Misalnya untuk kolam renang Aqua Splash, harga tiketnya adalah Rp30 ribu. Sementara itu, untuk taman bermain, harga tiket masuknya adalah Rp105 ribu.

Namun, Kids Fun Jogja ini juga menawarkan paket wisata Jogja untuk kedua wahana tersebut hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp130 ribu. Tentu saja harganya lebih murah dibandingkan ketika membeli secara terpisah. Diskon khusus akan diberikan oleh manajemen bagi anak-anak yang membawa Kartu Identitas Anak (KIA) sehingga harga tiket masuknya adalah Rp85 ribu.

4. Sindu Kusuma Edu Park

Paket wisata Jogjakarta
Sindu Kusuma Edupark (sumber gambar: skedupark.id/waterpark)

Bagi teman online yang memiliki anak dengan hobi berpetualang, Sindu Kusuma Edu Park merupakan tempat wisata yang tepat untuk dikunjungi. Tempat rekreasi ini menyediakan beberapa wahana menarik seperti waterpark dan kora-kora.

Dikenal sebagai salah satu kota yang ramah dengan anak, Sindu Kusuma Edu Park di Jogja ini adalah salah satu tempat wisata Jogja untuk anak sekolah yang harus dikunjungi ketika sedang liburan.

Destinasi wisata ini menawarkan taman bermain yang dapat memberikan edukasi menarik bagi anak-anak, serta wahana  mengasyikkan. Anak-anak pun bisa belajar sembari bermain, sehingga mereka akan mendapatkan pengalaman berlibur yang tak terlupakan.

Sindu Kusuma Edu Park ini terletak di Sleman, Yogyakarta. Untuk itu, destinasi wisata ini menjadi yang terfavorit bagi teman online dan keluarga. Seluruh anggota keluarga akan menemukan wahana yang sesuai dengan minat dan selera mereka masing-masing, dengan adanya sejumlah wahana yang disediakan.

Teman online pastikan untuk menyiapkan budget sesuai harga tiket yang disediakan sebelum mengunjungi Sindu Kusuma Edu Park ini. Agar mempermudah Anda dan sekeluarga untuk mengunjungi tempat wisata ini, harga tiket masuk ke tempat wisata Jogja untuk anak anak ini bervariasi tergantung pada wahana yang akan dimasuki.

Tiket masuk ke Sindu Kusuma Waterpark sebesar Rp10.000 saja per orang. Sementara itu untuk entrance plusnya, kamu harus mengeluarkan uang sebesar Rp30.000. Tiket terusan anak dibanderol dengan harga Rp45.000 dan tiket terusan dewasa sebesar Rp50.000.

Harga tiket masuk untuk tempat rekreasi ini termasuk terjangkau. Sindu Kusuma Edu Park merupakan destinasi wisata ramah anak yang dapat menjadi pilihan tepat liburan bersama keluarga besar.


Gimana, nih, teman online? Kamu pilih liburan kemana? Bagi kamu yang tertarik untuk berkunjung ke tempat wisata Jogja ramah anak tersebut, bisa menghubungi Joglo Wisata. Tersedia berbagai paket wisata dengan tujuan menarik di Yogyakarta yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan.

1 komentar

1 komentar

Terimakasih sudah membaca sampai akhir :)
Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar.

Love,
Anggi
  • timduniamasak
    timduniamasak
    12 Agustus 2024 pukul 09.24
    pengen banget ke Ibarbo Park sama ponakan, biar bisa main bareng :D
    Reply