Halo teman online! Kota Malang di Jawa Timur memang memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menarik. Kalau kamu ingin liburan ke Malang, lebih baik ambil paket wisata Malang 4 hari 3 malam.
Nah, biar liburanmu ke Malang anti zong, simak rekomendasi destinasi paket wisata ke Malang untuk 4 hari 3 malam dariku. Ada juga tips memilih jasa travel yang terpercaya saat ke Malang. Langsung saja, yuk, simak pembahasan berikut!
Rekomendasi Destinasi Paket Wisata Malang 4 Hari 3 Malam
Kota Malang yang terletak di Jawa Timur terkenal memiliki hawa sejuk, serta tata kota yang indah. Selain itu, Malang juga memiliki banyak sekali pilihan wisata alam yang menarik, instagramable, dan pastinya seru.
Inilah rekomendasi destinasi paket wisata malang 4 hari 3 malam dariku yang cocok untuk liburan teman online. Jangan lupa catat atau tandai, ya!
1. Jatim Park 1, 2, dan 3
Pertama, teman online bisa ke Jatim Park 1, 2, atau 3. Menurutku Jatim Park ini merupakan wisata legendaris Malang yang wajib dikunjungi.
Jatim Park 1 menyuguhkan wahana permainan dan edukasi; Jatim Park 2 terbagi menjadi beberapa area seperti Museum Satwa, Secret Zoo, dan Eco Green Park; Jatim Park 3 menyuguhkan Dino Park dengan berbagai figur Dinosaurus.
2. Florawisata Santerra de Laponte
Sumber: florawisatasanterra.com |
Florawisata Santerra de Laponte merupakan destinasi wisata yang memiliki nuansa taman bunga. Destinasi wisata yang juga disebut Wisata Taman Bunga Malang ini menyediakan beragam spot foto menarik yang instagramable dan berbagai wahana permainan.
3. Museum Angkut
Destinasi wisata yang harus ada dalam paket wisata Malang 4 hari 3 malam selanjutnya adalah Museum Angkut. Museum tersebut merupakan Museum Transportasi kendaraan tradisional hingga modern Terbesar Pertama di Asia. Teman online bisa memanfaatkan destinasi wisata ini untuk mendapatkan foto instagramable.
4. Malang Night Paradise
Sumber: malangnightparadise.com |
Tak hanya menarik saat siang hari, ada juga destinasi wisata Malang yang ciamik saat malam hari, yaitu Malang Night Paradise. Wisata malam terbesar di Jawa Timur ini menawarkan keindahan gemerlap taman lampu LED, serta taman lampion. Disamping itu juga ada wahana Magic Journey 2, Roemah 147, Adventure land, dan Museum Ganesya.
5. Alun-Alun Kota Batu
City tour keliling Malang juga bisa jadi tujuan wisata menarik. Teman online bisa coba ke Alun-alun Kota Batu. Di sana terdapat banyak wisata kuliner, taman, dan hiburan lainnya
6. Wisata Petik Apel
Malang terkenal dengan buah tangan berupa buah apel hijau atau olahan buah apel. Nah, teman online bisa coba masukkan destinasi wisata petik apel dalam paket wisata Malang selama 4 hari.
7. Coban Putri dan Via Ferrata
Buat teman online yang suka liburan yang menantang, bisa masukkan destinasi wisata Coban Putri dan Via Ferrata. Coban Putri merupakan wisata alam air terjun, sedangkan Via Ferrata adalah wahana panjat tebing di Coban Putri.
8. Pantai Malang Selatan
Wisata alam yang juga terkenal di Malang adalah pantai, terutama di wilayah Malang Selatan. Di sini banyak terdapat pantai bagus, cocok untuk teman online yang kurang vitamin sea.
9. Rafting Sungai Atas
Teman online juga bisa memasukkan rafting sungai atas yang menantang seperti di Pujon atau Batu sebagai destinasi paket wisata Malang 4 hari 3 malam. Dijamin liburanmu kali ini pasti seru.
Tips Memilih Jasa Travel Paket Wisata Malang
Setelah menentukan destinasi wisata paket wisata Malang 4 hari 3 malam, teman online juga perlu memikirkan jasa travel yang cocok untuk teman liburanmu. Nah, aku punya beberapa tips agar penyedia jasa travel yang kamu pilih tidak zong.
Cek Rating di Google
Selalu cek rating di Google dan periksa komentar kritis pengguna jasa travel yang menyediakan paket wisata Malang. Pilih yang sudah mendapatkan rating 4,8 ke atas seperti jasa travel rekomendasi temanku, yaitu Nahwa Tour yang ratingnya sudah 4,9.
Itinerary Jelas
Selanjutnya cek itinerary wisata, serta harga paket wisata yang ditawarkan. Kalau itinerary jelas dan harga yang ditawarkan sepadan dengan fasilitas, berarti jasa travel itu memiliki kualitas bagus.
Banyak Pilihan Destinasi
Kalau aku pasti pilih jasa travel yang memiliki banyak pilihan destinasi wisata. Tujuannya agar kita bisa leluasa memilih paket wisata yang sesuai dengan budget atau keinginan.
CS Fast Respond
Salah satu pertimbanganku dalam memilih jasa travel selanjutnya adalah customer service (CS) yang fast respond. Bagiku CS fast respond akan sangat membantu untuk persiapan berangkat, selama perjalanan, dan saat pulang.
Transportasi Nyaman
Terakhir, pilih penyedia jasa travel yang memiliki transportasi nyaman. Jangan sampai bikin liburan jadi nggak asyik hanya gara-gara transportasi yang disediakan pihak travel tidak nyaman.
Nah, itulah rekomendasi paket wisata Malang 4 hari 3 malam yang bakal bikin liburan teman online anti zong. Kalau kamu bakal pilih destinasi wisata Malang mana saja, nih? Yuk, diskusi di kolom komentar!
Referensi
https://nahwatour.com
https://www.florawisatasanterra.com/
Posting Komentar